- ANTARA
Timnas Indonesia Kini Menjadi Barometer Malaysia, Singgung Soal Laga Melawan Argentina
Jakarta, tvOnenews.com - Asosiasi Sepak Bola Malaysia (FAM) diminta meniru langkah Timnas Indonesia yang melawan tim lebih kuat dalam FIFA Matchday.
Hal tersebut disampaikan oleh Wakil Presiden FAM Mohd Firdaus Mohamed yang menyebut langkah ini dapat meningkatkan level.
Bukan tanpa alasan, melawan tim yang jauh lebih kuat akan membuat Malaysia mengumpulkan lebih banyak poin FIFA jika menang.
"Kami berharap suatu hari nanti FAM akan berpikir ke arah itu. Karena kalaupun kami menang dari segi pengumpulan (poin) peringkat, tidak akan naik sebanyak itu," kata Mohd Firdaus dikutip dari Berita Harian.
Menurut Firdaus, langkah PSSI yang mengundang Argentina untuk beruji coba melawan Timnas Indonesia patut dijadikan contoh.
Firdaus mengatakan, langkah ini memiliki dampak besar bagi sepak bola Indonesia. Terlebih, Argentina baru saja juara Piala Dunia 2022.
"Jadi kita harus berani pendekatannya. Kalau kita lihat Indonesia sekarang, mereka berani bermain dengan tim seperti juara dunia Argentina," katanya.
Meski pada laga ini Timnas Indonesia menelan kekalahan 0-2 dari Argentina, tetapi sorotan dunia mengarah ke tim asuhan Shin Tae-yong itu.
Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Foto: PSSI.
"Itu eksposur, jadi eksposur ini akan memberikan sesuatu kepada pemain kita," ucapnya.
Dia menyadari mengajak negara yang memiliki peringkat 100 besar dunia cukup sulit dilakukan FAM.
Salah satu faktor yang dihadapi adalah peringkat FIFA Malaysia. Saat ini, Malaysia berada di peringkat 134,
"Kami berada di bawah 100, cukup sulit bagi tim yang (peringkat) lebih baik bermain bersama kami. Tapi saya percaya dan percaya diri," ucapnya.
"Bagi saya, ini bukan soal ranking atau bahkan juara, tapi eksposur ke timnas lebih penting. Saya berharap ke depan bisa menemukan tim yang lebih baik, mungkin 100 terbaik dunia," tutupnya.
Dalam waktu dekat, FAM menggelar turnamen mini Pestabola Merdeka 2024 yang digelar pada 2-10 September
Timnas Malaysia akan menghadapi lawan yang secara peringkat lebih FIFA lebih tinggi, yakni Tajikistan (103) dan Lebanon (106).
Selain kedua negara tersebut, Harimau Malaya juga akan berhadapan dengan tim sesama Asia Tenggara yaitu Filipina. (fan)