Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Ole Romeny.
Sumber :
  • Instagram - FC Utrecht

Ungkapan Calon Penyerang Timnas Indonesia Ole Romeny usai Cetak Gol Kemenangan FC Utrecht, Segera Dinaturalisasi Shin Tae-yong?

Senin, 12 Agustus 2024 - 15:25 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Calon penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny, mengaku senang usai mencetak gol kemenangan untuk klubnya, FC Utrecht, di Liga Belanda 2024-2025.

FC Utrecht berhasil memenangkan pertandingan pertama Eredivisie alias Liga Belanda 2024-2025 melawan PEC Zwolle dengan skor 1-0 pada Minggu 11 Agustus 2024 malam WIB berkat gol tunggal Ole Romeny .

"Sungguh luar biasa bisa mencetak gol. Itu selalu menjadi tujuan saya sebagai penyerang," kata Ole Romeny dikutip Utrechtfans.nl, Senin 12 Agustus 2024.

Sang penyerang 24 tahun itu menjadi starter saat melawan PEC Zwolle. Namun, calon striker Timnas Indonesia tersebut tidak bermain full time dan harus digantikan di babak kedua.

"Peralihan telah berubah. Saya merasa seperti pesepakbola berbeda yang lebih berorientasi pada gol. Saya telah bekerja keras untuk berada di sini. Saya juga telah melakukan banyak percakapan dengan pelatih,” jelas Ole Romeny.

Di sisi lain, Romeny mengakui bahwa FC Utrecht sempat mengalami kesulitan di babak kedua melawan tim Zwolle. Namun sang striker sang pemain kelahiran Belanda itu merasa laga tersebut berjalan dengan tensi tinggi.

"Itu adalah salah satu pertandingan terpanas yang pernah saya mainkan. Istirahat minum itu menyenangkan," tukas Ole Romeny.

Sebagai informasi, Ole Romeny adalah salah satu striker yang dirumorkan akan dinaturalisasi oleh PSSI dan dibutuhkan untuk memperkuat skuad Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong.

Namun, belum ada keterangan resmi baik dari PSSI maupun Shin Tae-yong mengenai proses naturalisasi Ole Romeny.

Terlepas dari hal itu, Timnas Indonesia akan melakoni sejumlah pertandingan penting di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Timnas Indonesia tergabung di Grup C babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia bersama tim-tim kuat Asia seperti Jepang, Australia, Arab Saudi, China, dan Bahrain.

Skuad asuhan Shin Tae-yong total akan memainkan 10 pertandingan (kandang-tandang). Dalam dua laga terdekat, Timnas Indonesia bakal bertandang ke markas Arab Saudi pada 6 September 2024 dan menjamu Australia pada 10 September 2024. (yus/fan)
 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:16
43:11
04:17
01:49
02:45
04:20
Viral