- PSSI
Intip Kondisi Rumput Stadion GBK Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Australia, PSSI Soroti Hal Ini
Jakarta, tvOnenews.com - Intip kondisi rumput Stadion Gelora Bung Karno jelang laga Timnas Indonesia melawan Australia.
Timnas Indonesia akan menjamu Australia pada laga kedua di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Timnas Indonesia pun memilih Stadion Gelora Bung Karno sebagai kandang dalam laga yang akan berlangsung pada 10 September 2024.
Satu bulan jelang digunakannya lapangan Stadion GBK, pihak Pusat Pengelolaan Komplek Gelanggang Olahraga Bung Karno (PPKGBK) sebagai Badan Layanan Umum (BLU) pengelola kawasan Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta, tengah berupaya secara maksimal untuk meningkatkan kualitas layanan publik berstandar internasional
Direktur Utama PPKGBK, Rakhmadi A Kusumo menyatakan hingga saat ini, perkembangan pekerjaan pemeliharaan lapangan SUGBK masih dalam tahap maturasi rumput setelah proses penggelaran rumput jenis Zoysia Matrella yang dimulai pada Juli 2024.
Kondisi rumput di lapangan Stadion GBK terbaru. Dok. PSSI
Rakhmadi mengakui bahwa rumput lapangan Stadion GBK masih dalam tahap maturasi setelah pemasangan rumput.
"Sebagai pengelola GBK, kami telah melakukan upaya maksimal untuk memastikan rumput tumbuh kuat dan dalam kondisi terbaik," kata Rakhmadi dalam laman resmi PSSI dikutip Selasa (13/8/2024).
Rakhmadi mengakui perawatan insentif ilakukan gar rumput lebih layak digunakan dengan mengikuti standari internasional.
"Namun, pada akhirnya kami selaku pengelola akan mengikuti keputusan akhir terkait kelayakan rumput yang akan ditentukan oleh FIFA atau AFC Match Competition melalui final checking," tambah Rakhmadi A Kusumo.
Sementara itu Sekretaris Jenderal PSSI, Yunus Nusi menyoroti bagaimana keseriusan pihak pengelola untuk memaksimalkan kondisi rumput jelang pertandingan akbar ini.
Yunus Nusi bahkan mengecek langsung kondisi lapangan demi melihat kesiapan Timnas Indonesia menggunakan Stadion GBK nanti.
PSSI melakukan pengecekan langsung rumput lapangan GBK. Dok. PSSI
"Saya tadi kembali cek kondisi rumput SUGBK. Ada perkembangan signifikan dan kami berharap rumput SUGBK siap menggelar laga melawan Australia," kata Yunus.
"Saya berharap pemberitaan soal kondisi rumput untuk lebih bijak karena saya melihat di media sosial banyak berita yang tidak sesuai dengan fakta. Mari kita bantu timnas, bantu PSSI, untuk memberitakan berita yang benar," kata Yunus Nusi. (hfp)