Alasan Pelatih Swansea City Berikan Nathan Tjoe-A-On Posisi Starter, Saya Ingin Dia ....
Sumber :
  • Swansea City

Alasan Pelatih Swansea City Berikan Nathan Tjoe-A-On Posisi Starter: Kesempatan Bagus untuk Debut

Rabu, 14 Agustus 2024 - 11:44 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Swansea City, Luke Williams mengungkapkan alasannya menurunkan pemain Timnas Indonesia, Nathan Tjoe-A-On sejak menit awal. 

Swansea City berhasil menang dengan skor akhir 3-1 dari Gillingham di Stadion Swansea.com, Rabu (14/8/2024) dini hari WIB. 

Setelah menantikan debut panjangnya selama satu tahun penuh, Nathan Tjoe-A-On akhirnya mendapatkan debut manis saat putaran pertama Piala Liga Inggris. 

Tak hanya Nathan Tjoe-A-On yang mendapatkan kesempatan bermain sebagai starter eleven tapi juga pemain lainnya seperti Kristian Pedersen, Kyle Naughton, Oliver Cooper, dan Zan Vipotnik. 

Ada juga Ronald yang juga mencetak gol dalam pertandingan tersebut. 

Luke Williams mengaku ingin berusaha meningkatkan penampilan dari beberapa pemain.

Sehingga tampil di putaran pertama Piala Liga Inggis ini kesempatan Nathan Tjoe-A-On cs untuk mereka manfaatkan. 

"Ini adalah kesempatan yang sangat bagus untuk debut dan memberi beberapa pemain yang mungkin sudah siap beberapa menit bermain," kata Luke Williams dikutip dari laman resmi Swansea City, Rabu (14/8/2024). 

Luke Williams mengaku tidak ingin pemainnya menghabiskan musim ini dengan hanya berlatih di lapangan. 

Sehingga jika ada kesempatan, lanjut Luke Williams, meminta anak asuhnya termasuk Nathan Tjoe-A-On untuk menunjukkan bahwa mereka layak untuk membela klub. 

"Jika para pemain tidak masuk ke lapangan maka mereka akan kehilangan kesempatan, jadi kami berhasil mendatangkan pemain pada waktu yang tepat dan memberikan mereka menit bermain yang bagus secara keseluruhan," kata Luke Williams. 

Luke Williams mengaku optimis bisa menatap pertandingan selanjutnya dengan lebih percaya diri. 

Apalagi di laga perdana Championship Swansea City kalah dari Middlesbrough dengan skor 1-0, Sabtu (10/8/2024) lalu.

Selanjutnya, Swansea City bertemu dengan Preston North End di Stadion Swansea.com, Sabtu (17/8/2024) mendatang.  

"Kami menantikan lebih banyak penggemar kami di stadion, jadi kami sangat bersemangat untuk itu," kata Luke Williams. (hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:11
03:29
19:45
02:16
07:17
01:07
Viral