Pemain Timnas Indonesia, Jordi Amat.
Sumber :
  • PSSI

Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Eks Rival Lionel Messi Ini Siap Tampil Bela Garuda

Jumat, 16 Agustus 2024 - 15:14 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia akan menghadapi Arab Saudi pada putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia yang akan digelar di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi (6/9/2024) pukul 01.00 WIB.

Laga pertama Timnas Indonesia di Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia itu amat krusial lantaran dapat mempengaruhi laga-laga selanjutnya hingga nasib skuad asuhan Shin Tae-yong di babak berikutnya.

Karenanya, Shin Tae-yong selaku pelatih Timnas Indonesia harus menurunkan skuad terbaiknya demi bisa meraih hasil maksimal pada laga kontra Arab Saudi dan menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026.

Kabar baiknya, Badan Tim Naional (BTN) Indonesia, Sumardji memastikan bahwa Jordi Amat bisa bermain saat skuad Garuda melawan The Green Falcons setelah sebelumnya sang bek diisukan absen karena hukuman kartu merah.

 

"Bisa," kata Sumardji soal Jordi Amat saat dihubungi tvOnenews.com melalui pesan singkat, Rabu (14/8/2024) malam WIB.

Lebih lanjut, Sumardji mengatakan bek kelahiran Spanyol itu bisa bermain lagi karena hukuman kartu merah pada laga melawan Irak di putaran kedua hanya berlaku untuk satu laga saja yakni saat Garuda bersua Filipina.

"Jordi sudah lewat hukumannya pas lawan Filipina kemarin," jelas Sumardji menambahkan.

Ini tentu menjadi keuntungan tersendiri bagi Timnas Indonesia mengingat Jordi Amat adalah sosok pemain berpengalaman di berbagai kompetisi yang kini sudah memainkan 9 laga plus 1 gol untuk Johor Darul Takzim di musim 2024-2025.

Apalagi, Jordi Amat pernah menjadi lawan megabintang Timnas Argentina, Lionel Messi yang salah satunya terjadi pada 9 Maret 2019, ketika ia membela Rayo Vallecano saat kalah 1-3 dari Barcelona.

Berbekal pengalamannya yang melanglang buana di Eropa dan kompetisi Asia, bek 32 tahun itu tentu bisa diandalkan Shin Tae-yong untuk memperkukuh lini pertahanan skuad Garuda.

Pertanyaannya, seperti apa susunan pemain Timnas Indonesia vs Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 setelah kehadiran Jordi Amat? Berikut tvOnenews.com akan mengulasnya.

STY (sapaan akrab Shin Tae-yong) diprediksi akan menerapkan formasi andalannya, yakni 3-5-2 saat Timnas Indonesia berhadapan dengan Arab Saudi.

Pada pola 5-3-2 ini, posisi penjaga gawang diprediksi akan diisi oleh kiper Persebaya Surabaya, Ernando Ari karena kerap menjadi pilihan utama STY dalam beberapa laga terakhir dengan telah mengoleksi 13 caps di Timnas Indonesia senior.

Beralih ke pos tiga bek sejajar, bakal dipercayakan kepada trio Jordi Amat, Rizky Ridho, dan Jay Idzes, sementara Sandy Walsh sebagai wingback kanan dan Calvin Verdonk di wingback kiri.

Lalu yang bisa menjadi pengisi di lapangan tengah ada trio Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye, dan Marselino Ferdinan, khusus untuk nama terakhir sedikit lebih maju sebagai gelandang serang.

Terakhir, dua posisi yang tersisa di lini depan bisa dipercayakan kepada duet Ragnar Oratmangoen dan Rafael Struick meskipun keduanya sejauh ini belum terjalin kuat chemistry-nya.

Lantas, akankah Timnas Indonesia mampu mengalahkan Arab Saudi? Satu hal yang pasti, pasukan STY itu akan menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) di matchday kedua Grup C pada 10 September 2024.

Timnas Indonesia yang tergabung di Grup C bersama Jepang, Arab Saudi, Australia, China, dan Bahrain minimal harus finis sebagai runner-up jika ingin lolos otomatis ke Piala Dunia 2026.

Untuk cara lain, Timnas Indonesia setidaknya finis di peringkat keempat jika ingin menjaga asa lolos ke Piala Dunia 2026 yang akan digelar di Amerika, Kanada, dan Meksiko itu.

Berikut Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia Kontra Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026:

Timnas Indonesia XI (3-5-2): Ernando Ari (GK); Jordi Amat, Rizky Ridho, Jay Idzes; Sandy Walsh, Nathan Tjoe-A-On, Thom Haye, Marselino Ferdinan, Calvin Verdonk; Ragnar Oratmangoen, Rafael Struick.(yus)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:59
01:18
04:24
02:07
06:05
05:06
Viral