- ANTARA/Fajar Satriyo/aa.
Miliki Darah Sudan, Meshaal Hamzah Merinding Saat Ikuti Upacara Hari Kemerdekaan Bersama Timnas Indonesia U-20
Meshaal mengungkapkan rasa bangganya bisa mengikuti upacara kemerdekaan di hadapan sang Merah Putih.
Pemain pinjaman PSBS Biak dari Persija Jakarta itu mengatakan bahwa dirinya merasakan hawa merinding saat mengikuti upacara hari kemerdekaan tersebut.
"Upacara kemerdekaan berjalan dengan baik bersama teman-teman untuk hari raya Kemerdekaan Indonesia, semoga ke depannya bisa jaya terus dan merdeka," ujar Meshaal di Stadion Madya GBK, Sabtu (17/8/2024).
"Tetap merinding melakukan upacara untuk negata ini, kita sekarang juga di Timnas, membawa lambang Garuda, tetap merinding dan bangga," tambahnya.
Walaupun memiliki darah Sudan dari kedua orang tuanya, namun Meshaal mengaku bila dirinya saat ini merupakan bagian dari masyarakat Indonesia.
Meshaal menjelaskan bahwa dirinya bangga menjadi WNI dan menganggap Indonesia layaknya negaranya sendiri.
"Arti Indonesia sudah seperti negara saya sekarang, sudah negara saya," pungkas Meshaal.