- Instagram - Oxford United
Media Inggris Ikut Heboh dengan Kepindahan Marselino Ferdinan ke Oxford United: Ini Gila!
Jakarta, tvOnenews.com - Kepindahan Marselino Ferdinan ke Oxford United pada Senin (20/8/2024) menjadi perhatian sebuah media Inggris, Rising Ballers.
Marselino Ferdinan resmi dikontrak klub Championship atau kasta kedua Liga Inggris, Oxford United dengan kontrak dua tahun plus opsi perpanjangan.
Pengenalan Marselino Ferdinan sebagai pemain baru Oxford United bukan hanya menjadi perhatian dari masyarakat Indonesia, tetapi hingga mancanegara.
Media Inggris Rising Ballers pun menyoroti soal kepindahan gelandang andalan Timnas Indonesia itu ke tim berjuluk The U's tersebut.
Bukan soal kualitas yang dimiliki eks pemain Persebaya Surabaya tersebut, namun tentang besarnya animo di media sosial.
"Gila nih. Media sosial Oxford United heboh sejak mengumumkan perekrutan pemain bola Indonesia berusia 19 tahun Marselino Ferdinan hari ini," tulis akun X Rising Ballers.
Mereka juga menyoroti soal unggahan Oxford United terkait perkenalan Marselino Ferdinan yang menembus ratusan ribu likes dan puluhan ribu komentar.
Selain itu, jumlah pengikut Instagram Oxford United meningkat drastis sejak mengenalkan Marselino Ferdinan.
Media Inggris ikut heboh dengan kepindahan Marselino Ferdinan ke Oxford United.
"Hanya dalam waktu 3 jam. Posting pengumuman mereka telah mencapai hampir setengah juta like & mereka telah mendapatkan lebih dari 25 ribu pengikut di Instagram saja," katanya.
Bukan hanya itu, Rising Ballers juga memberikan sorotan terhadap akun Instagram Marselino Ferdinan yang sudah diikuti jutaan orang.
"Dia sendiri memiliki 3,9 juta pengikut di IG… Fanbase yang gila," katanya.
Sementara itu, Kepala Operasi Sepak Bola Oxford United, Ed Waldron bongkar alasan klubnya merekrut pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan.
“Marselino adalah pemain muda yang sangat menjanjikan dan kami sangat ingin melihat bagaimana dia berkembang dalam kelompok kami," ujar Ed Waldron dalam keterangan tertulis yang diterima pada Senin (19/8/2024).
Selain itu, dia menyatakan bahwa Oxford United memiliki keterikatan dengan Indonesia yang sangat erat.
Sebagai informasi, Oxford United merupakan klub yang dimiliki pengusaha asal Indonesia, Erick Thohir dan Anindya Bakrie.
"Klub memiliki hubungan erat dengan Indonesia kami tahu kemampuan Marselino," katanya.
Di level Eropa, mantan pemain Persebaya Surabaya ini memang belum banyak membuktikan diri.
Saat masih memperkuat KMSK Deinze pun, dia hanya mendapatkan tujuh kesempatan tampil dengan catatan satu gol.
Meski demikian, Ed Waldron mengungkapkan hal tersebut bukan menjadi masalah bagi Oxford United.
“Meski belum terbukti di level ini, jelas bahwa Marselino sangat berbakat dengan pengalaman internasional yang baik, dan akan menarik untuk melihat bagaimana dia menyesuaikan diri dengan kehidupan di Oxford United," ucapnya.
Selain itu, dengan fasilitas latihan dan lingkungan yang baik, dia yakin Marselino Ferdinan bisa terus berkembang.
“Kami memiliki lingkungan yang baik di Pusat Pelatihan, dan kami merasa ini adalah kesempatan sempurna bagi Marselino untuk menguji kemampuannya dan berkembang bersama pengalaman yang kami miliki," katanya. (fan)