PSSI Pasang Badan untuk Timnas Indonesia.
Sumber :
  • PSSI

PSSI Buka Suara Soal Nyinyiran untuk Timnas Indonesia yang Kerap Dilontarkan Media Vietnam hingga Malaysia, Tak Disangka Langsung Dibalas…

Kamis, 22 Agustus 2024 - 05:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - PSSI tanggapi pujian hingga nyinyiran media dan netizen yang ada di Asia Tenggara seperti Vietnam, Malaysia, dan Thailand kepada Timnas Indonesia.

Keberhasilan Timnas Indonesia dalam meraih beberapa prestasi belakangan ini menjadi perhatian dari rival-rivalnya di Asia Tenggara.

Mereka tidak segan untuk memuji Timnas Indonesia hingga sesekali melakukan kritik sangat tajam kepada pasukan Shin Tae-yong itu.

Salah satu yang sering menjadi sasaran kritik media dan netizen di Asia Tenggara adalah soal program naturalisasi Skuad Garuda.

Bahkan, beberapa di antaranya menyebut bahwa Timnas Indonesia sebagai 'Belanda Mini' karena banyaknya pemain keturunan.

Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga mengatakan bahwa pihaknya tidak pernah menanggapi hal tersebut secara serius.

"Jujur kami tidak pernah bahas, karena kami sibuk mengurus dan membentuk pemain-pemain timnas kita, sibuk mengurus liga kita perbaiki semua, jadi tidak sempat membahas komentar-komentar luar," ujar Arya dikutip dari akun YouTube-nya.

Arya menegaskan, jika pujian yang mereka berikan, PSSI terima-terima saja. Pun dengan nyinyiran yang kerap dilontarkan.


Anggota Exco PSSI, Arya Sinulingga. Foto: PSSI.

"Kalau mereka kagum oke, kalau mereka nyinyir, sepanjang tidak ada yang kita salahi tidak masalah juga," ucapnya.

Selain itu, Arya pun tidak mempermasalahkan nyinyiran soal banyaknya pemain naturalisasi di Timnas Indonesia.

Menurut dia, Indonesia memiliki pemain-pemain diaspora yang tersebar di penjuru dunia.

"Kalau mereka bilang bahwa wah ini mengandalkan betul pemain-pemain diasporanya ya habis darah Indonesia ada di mana-mana, kan kita senang darah Indonesia ada di Belanda ada di Inggris ada dimana-mana di Brasil ya. Itulah darah Indonesia ada di mana-mana," katanya. (fan)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral