- instagram.com/timnasindonesia
Kena Comeback Timnas Indonesia, Pelatih Argentina Sempat Ngamuk hingga Dikartu Merah Wasit di Ajang Seoul Earth On Us Cup 2024
Jakarta, tvOnenews.com - Nasib apes dirasakan salah satu staf pelatih Argentina yang harus diusir wasit saat laga menghadapi Timnas Indonesia di ajang Earth On Us Cup 2024.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia berhasil raih kemenangan dramatis ketika berhadapan dengan Argentina, Rabu (28/08/24) siang WIB.
Bertanding di Stadion Mokdong pada partai perdana, skuad Timnas Indonesia sempat tertinggal lebih dulu melalui gol Mirko Juarez pada menit ke-18'.
Hingga babak pertama berakhir, tidak ada gol lagi yang tercipta. Skor 1-0 untuk Argentina bertahan pada saat jeda turun minum.
Setelah jeda, Indra Sjafri mencoba untuk mengubah peruntungan dengan mengganti tiga pemain.
Timnas Indonesia U-20 akhirnya berhasil menyamakan skor pada menit ke-75 melalui tandukan Kadek Arel yang memaksimalkan situasi tendangan bebas yang dieksekusi oleh Maouri Ananda Yves, yang baru masuk setelah jeda.
Pada menit ke-79, Timnas Indonesia U-20 mendapatkan penalti setelah Muhammad Ragil dilanggar di kotak terlarang.
Maouri Ananda Yves yang menjadi eksekutor dan berhasil menuntaskan peluang. Timnas Indonesia U-20 berbalik unggul dengan skor 2-1.
Tertinggal, membuat Argentina terus berupaya untuk mengejar ketertinggalan, namun Garuda Nusantara mampu mempertahankan keunggulannya.
Memasuki menit akhir, para penggawa Argentina terlihat frustasi lantaran tak bisa membongkar pertahanan rapat Timnas Indonesia.
Justru sebaliknya, petaka datang buat Argentina di mana wasit harus mengeluarkan satu kartu merah buat staff Tim Tango lantaran melakukan protes keras.
Kejadian bermula saat pemain Timnas Indonesia, Arkhan Kaka dilanggar oleh pemain Argentina. Sontak, para staf pelatih pun merasa tak terima dengan keputusan wasit.
Untungnya momen tersebut tak membuat mental bermain dan fokus para penggawa Timnas Indonesia U-20 turun.
Hingga akhir pertandingan, tim asuhan Indra Sjafri berhasil menjaga keunggulan dan meraih kemenangan bersejarah dengan skor 2-1 atas Argentina di Seoul Earth On Us Cup 2024.
Setelah menghadapi Argentina, pertandingan berikutnya Timnas Indonesia akan bertemu Thailand pada Jumat (30/08/24) mendatang.
Kemudian di partai terakhir, skuad Garuda Nusantara bakal menghadapi tuan rumah Korea Selatan pada Minggu (01/08/24).
Daftar Susunan Pemain Timnas Indonesia U-20 Vs Argentina
Timnas Indonesia U-20 (3-4-3):
Ikram Algiffari; Meshaal Hamzah, Kadek Arel, Iqbal Gwijangge; Alfharezzi Buffon, Tony Firmansyah, Figo Dennis, Dony Tri Pamungkas; Arlyansyah Abdulmanan, Ousmane Camara, Riski Afrisal. (sub)