Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong.
Sumber :
  • tvonenews.com - Ilham Giovani

Adu Kualitas dengan Eks Pelatih Timnas Italia dan Inter Milan, Shin Tae-yong Bilang Begini

Sabtu, 31 Agustus 2024 - 18:24 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, berbicara soal kualitas Roberto Mancini, eks pelatih Timnas Italia dan Inter Milan yang kini menangani Arab Saudi.

Skuad Garuda akan melawat ke Jeddah untuk pertandingan pertama di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Ini merupakan penampilan pertama Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia untuk putaran ketiga.

Sebelumnya, Indonesia tidak pernah melangkah sejauh ini dalam kualifikasi Piala Dunia pada edisi berapa pun.

Lawan pertama pun langsung sulit, yaitu Arab Saudi, yang merupakan salah satu tim terbaik di Asia.

Mereka pun telah berupaya untuk meningkatkan kualitas skuad dengan mendatangkan pelatih sehebat Roberto Mancini.

Sebagai informasi, Mancini adalah pelatih asal Italia yang mengantarkan Timnas Italia menjadi juara pada Euro 2020 di musim panas 2021 lalu.

Dia juga pernah menangani Inter Milan dan Manchester City, yang dibawanya meraih gelar juara Premier League pada musim 2011/2012 silam.

Itu pada dasarnya mengawali era keemasan Manchester City, selain dari sokongan dana sang pemilik yang seakan tiada habisnya.

Berhadapan dengan pelatih sekelas Mancini, Shin Tae-yong mengaku tidak gentar, dan dia meyakini ada kemungkinan untuk mengalahkan Arab Saudi karena bola itu bundar.

“Pelatih Mancini memang pelatih terbaik. Apalagi di bawah naungannya, Timnas Arab Saudi berinvestasi banyak,” kata Shin Tae-yong dalam latihan Timnas Indonesia di Senayan, Jakarta, Sabtu (31/8/2024) sore WIB.

“Tim mereka bagus, tetapi bola itu bundar. Untuk itu persiapan kita harus lebih fokus lagi, lebih baik,” lanjut Shin Tae-yong.

STY menegaskan bahwa hasil akhir tidak bisa diprediksi, terlebih untuk laga tandang. Jadi, dia meminta skuad Garuda untuk bekerja lebih keras lagi.

“Pastinya kita tidak tahu hasilnya seperti apa. Sampai selesai pertandingan, apalagi away, kita harus bekerja keras untuk mendapatkan hasil yang baik,” sambungnya.

Selain menghadapi Arab Saudi, Timnas Indonesia juga akan menjamu Australia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada 10 September 2024. (igp/rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral