Shin Tae-yong Tak Asal Naturalisasi Pemain, Bukan Cuma Keturunan Tapi Juga ....
Sumber :
  • Kolase tvOnenews/Swansea City/Venezia

Shin Tae-yong Tak Asal Naturalisasi Pemain, Bukan Cuma Soal Keturunan Tapi Juga ...

Kamis, 5 September 2024 - 13:04 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Masifnya naturalisasi pemain keturunan untuk Timnas Indonesia terjadi di masa kepemimpinan Shin Tae-yong.

Bahkan Shin Tae-yong masih akan menambah dua pemain naturalisasi lagi untuk tambahan kekuatan Timnas Indonesia. 

"Kemungkinan, menurut saya, ini kemungkinan akan ada dua pemain naturalisasi lagi sebagai tambahan," kata Shin Tae-yong dari kanal YouTube PSSI TV dikutip Kamis (5/9/2024). 

Posisi striker pun menjadi posisi yang dibutuhkan saat ini. 

Meski memiliki berbagai kriteria untuk calon pemainnya tersebut, ternyata Shin Tae-yong memang punya kriteria khusus dalam mengajukan nama pemain. 

"Memang semua wewenang ada di saya, tetapi yang saya pikirkan, walaupun saya bukan orang Indonesia," kata Shin Tae-yong. 

Meski Shin Tae-yong adalah warga negara Korea Selatan, dia ingin calon pemain naturalisasi yang dia rekomendasikan memiliki sifat nasionalisme yang tinggi. 

"Tapi sekarang sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia, anggap kalau mau jadi pemain Timnas Indonesia, mengenakan lambang Garuda di dada mereka, itu harus benar-benar bertanggung jawab," kata Shin Tae-yong. 

Shin Tae-yong menegaskan bahwa pemain Timnas Indonesia tak boleh mengecewakan masyarakat dan suporter. 

Selama era kepemimpinan Shin Tae-yong, sejumlah nama sudah melalui proses naturalisasi untuk mendapatkan paspor Indonesia.

Dari mulai Marc Klok, Jordi Amat, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Rafael Struick, Ivar Jenner, Justin Hubner, Jay Idzes, Nathan Tjoe-A-On, Ragnar Oratmangoen, Thom Haye, Maarten Paes, Jens Raven, dan Calvin Verdonk. (hfp)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:02
03:01
02:57
02:35
05:18
01:38
Viral