Maarten Paes, kiper Timnas Indonesia.
Sumber :
  • PSSI

Instagram FC Dallas ‘Melokal Banget’ Usai Maarten Paes Debut di Timnas Indonesia, Buktinya Sampai Lakukan…

Jumat, 6 September 2024 - 15:39 WIB

tvOnenews.com - Akun Instagram FC Dallas, klub Maarten Paes bermain di Liga Amerika Serikat ikut menyoroti pertandingan Timnas Indonesia vs Arab Saudi di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pertandingan ini sekaligus menandai debut Maarten Paes bersama Timnas Indonesia.  

Timnas Indonesia sukses menahan imbang Arab Saudi dengan skor 1-1 pada laga Grup C Babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia di Stadion King Abdullah Sports City, Jeddah, Jumat (6/9) lalu.

Dalam laga tersebut, Indonesia langsung unggul sejak menit ke-19. Skuad Garuda unggul lewat gol Ragnar Oratmangoen.

Kemudian, Arab Saudi menyerang hingga mencetak gol melalui Musab Fahz Aljuwayr. 


Maarten Paes. Sumber: FC Dallas

Dengan hasil skor imbang 1-1 hingga babak berakhir.

Seperti diketahui, Maarten Paes saat ini bermain di Liga Amerika Serikat (MLS) bersama FC Dallas.

Aksi impresif kiper FC Dallas itu sukses membantu skuad Garuda dengan hasil skor imbang 1-1 pada laga pembuka putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2016 zona Asia. 

Debut manisnya berhasil mencuri perhatian publik, tak heran jika FC Dallas ikut menyoroti aksi Maarten Paes.

Bahkan akun Instagram FC Dallas disebut melokal banget oleh fans Timnas Indonesia.

Sebab, sejak kabar Maarten Paes turut memperkuat skuad Garuda, Instagram FC Dallas ramai memposting aksi penjaga gawang berusia 26 tahun itu.

Salah satu postingan yang ramai dibanjiri komentar fans Timnas Indonesia ialah ketika FC Dallas mengunggah sebuah meme. 

Dalam video tersebut bertuliskan, “Astaga, Bang Paes main buat Timnas Indonesia, tetap tenang, tetap tenang,” 

Kemudian, FC Dallas juga mengunggah aksi Maarten Paes saat Timnas Indonesia vs Arab Saudi. Uniknya, postingan tersebut mengenakan caption bahasa Indonesia.

"Demi Lambang Garuda di Dada," tulis akun Instagram FC Dallas.

Sontak saja unggahan Instagram FC Dallas ramai dibanjiri komentar fans Timnas Indonesia.

“Kirain akun Timnas ternyata akun Dallas,” kata netizen.

“Curiga adminnya keturunan Indo juga nih,” ujar netizen.

“Mau minta tambah followers berapa min? Biar netizen Indonesia datang,” sambung netizen lain.

Sebagai informasi, Maarten Paes merupakan pemain naturalisasi Timnas Indonesia.

Paes mempunyai darah keturunan Indonesia berasal dari sang nenek. 

Nenek Maarten Paes lahir di Pare, Kediri, Jawa Timur pada 20 Maret 1940.

Pada laga selanjutnya, Timnas Indonesia akan melawan Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Selasa (10/9) mendatang. (hnf)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral