Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan saat Menghadapi Australia.
Sumber :
  • AFC

Pesan Penting Bintang AS Roma Buat Penggawa Australia Jelang Hadapi Timnas Indonesia di Hadapan Ultras Garuda

Minggu, 8 September 2024 - 10:19 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Kapten Australia, Mathew Ryan meminta rekan-rekan satu timnya untuk tak gentar menghadapi Timnas Indonesia dalam laga lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Australia akan menjajal perlawanan dari tuan rumah di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa (10/9/2024).

Tim berjuluk The Socceroos itu mengawali putaran ketiga dengan buruk usai menelan kekalahan 1-0 dari Bahrain di hadapan pendukung sendiri.

Hal ini membawa dampak negatif kala menghadapi Timnas Indonesia, apalagi nantinya laga itu bakal bergulir di depan mata ribuan suporter Garuda.

Kendati begitu, Kapten Australia, Mathew Ryan tetap meminta timnya tak gentar dalam melakoni laga kontra Timnas Indonesia.

Walaupun bertekad meraih kemenangan, namun pemain berposisi sebagai kiper itu memilih untuk tetap menghormati tim tuan rumah.

"Mentalitas yang selalu kami coba terapkan dalam setiap pertandingan adalah menghormati setiap lawan yang kami hadapi," ujar Mathew Ryan dikutip dari laman resmi Socceroos pada Minggu (8/9/2024).

"Dan itulah yang pantas mereka (Timnas Indonesia) dapatkan," katanya seraya menambahkan.

Meski begitu, ia menyebut jika Australia tetap harus menghormati Timnas Indonesia secukupnya tanpa berlebihan.

Menurutnya, rasa hormat yang berlebihan kepada skuad Garuda hanya akan berdampak merugikan Australia.

"Jika Anda memasuki pertandingan dengan rasa hormat yang salah, entah itu terlalu menghormati seseorang atau tidak cukup menghormati seseorang, maka itu bisa merugikan karena merasa puas diri," pungkas Mathew Ryan.

"Atau karena saya kira faktor rasa takut karena memberi seseorang terlalu banyak waktu menguasai bola, atau tim terlalu banyak waktu dan terlalu banyak rasa hormat dan itu juga bisa merugikan," lanjutnya.

Kapten Australia itu mengaku bahwa sangat penting bagi timnya untuk berkumpul demi mempersiapkan mentalitas dan strategi jelang laga tersebut.

Tak hanya itu, dirinya mengajak rekan-rekannya untuk tidak memperdulikan adanya ribuan suporter tuan rumah yang bakal hadir.

Mathew Ryan menyebut jika Australia lebih baik untuk fokus dalam membuat dan menerapkan rencana demi menghadapi Timnas Indonesia.

"Dan untuk pertandingan melawan Indonesia ini tidak akan berbeda. Akan ada banyak penonton, mereka menunjukkan kualitas mereka, tidak hanya melawan Arab Saudi baru-baru ini, tetapi juga di masa lalu," kata Mathew Ryan.

"Dan fokus kami adalah beralih ke mereka dan membuat rencana permainan untuk memberikan hasil bagi kami dan tentu saja Australia," tutup pemain anyar AS Roma itu.

(igp/sub)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral