- socceroos.com
Media Top Eropa Prediksi Australia Bakal Kesulitan Karena Hal Ini di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Optimis Raih Poin
Jakarta, tvOnenews.com - Salah satu media top Eropa sebut Australia bakal alami kesulitan saat hadapi Timnas Indonesia di lanjutan babak Kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga, Selasa (10/09/24) nanti.
Bertanding di Stadion Gelora Bung Karno, sang tuan rumah Timnas Indonesia bertekad lanjutkan tren positif saat menjamu Australia di penyisihan grup kedua kualifikasi.
Di laga pertama, Timnas Indonesia berhasil curi poin dari markas Arab Saudi dengan bermain imbang 1-1 kontra The Green Falcons.
Hasil imbang tersebut membuat Timnas Indonesia bertengger di urutan keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan raihan satu angka.
Jika Timnas Indonesia sedang dalam performa positif, lain halnya dengan Australia yang justru sedang terpuruk usai telan kekalahan di laga perdana.
Dalam pertandingan pembuka hari Kamis (05/09/24) lalu, Australia kalah tipis 0-1 dari Bahrain lewat gol bunuh diri Harry Souttar.
Dengan hasil itu, Australia kini berada di posisi kelima klasemen Grup C lewat torehan 0 poin.
Di tengah misi bangkit dari keterpurukan tersebut, Australia malah diprediksi bakal kesulitan untuk bisa curi poin dari markas Timnas Indonesia.
Salah satu media asal Inggris, Reuters menyebut Australia bisa sulit menghadapi Timnas Indonesia lantaran skuad Garuda bakal didukung penuh para suporter.
Menurut media tersebut, Stadion Gelora Bung Karno merupakan tempat yang menakutkan buat tim-tim tamu.
"Stadion Gelora Bung Karno di Indonesia masih menjadi salah satu tempat yang paling menakutkan bagi tim tamu," tulis akun ESPN.
Lebih lanjut, media laman tersebut juga menyebut Stadion GBK bisa membuat Australia berada di lingkungan yang tak bersahabat dan menyulitkan langkah mereka untuk raih poin.
"Para pemain Australia bakal hadapi tantangan di Stadion Utama Gelora Bung Karno yang penuh sesak dalam pertandingan kualifikasi Piala Dunia FIFA melawan Indonesia,"
"Lingkungan yang tidak bersahabat bakal menyulitkan upaya mereka untuk bangkit kembali dari kekalahan mengejutkan 1-0 atas Bahrain," tutup Reuters.
Pada pertandingan di GBK nanti, PSSI memang menyatakan bahwa tiket laga Timnas Indonesia melawan Australia sudah habis terjual.
Dengan kata lain, stadion yang berkapasitas lebih dari 60 ribu penonton tersebut akan dipenuhi para suporter Garuda saat menjamu Australia. (sub)