- socceroos.com
Comeback ke Skuad Australia, Pemain Keturunan Ini Tak Takut Hadapi 80.000 Suporter Garuda Kala Hadapi Timnas Indonesia di GBK
Jakarta, tvOnenews.com - Pemain keturunan Australia, Keanu Baccus mengaku tak takut meski harus berduel dengan Timnas Indonesia di hadapan 80.000 suporter Garuda.
Australia bakal menjajal perlawanan tuan rumah dalam laga lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Mengawali dengan kekalah 1-0 dari Bahrain dalam laga pembuka, skuad berjuluk The Socceroos akan melanjutkan duel kontra Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta pada Selasa (10/9/2024).
Setelah memanggil striker anyar, yakni John Iredale yang menggantikan Kusini Yengi, kini pelatih Graham Arnold kembali memanggil amunisi tambahan.
Pelatih Australia itu diketahui kembali memanggil pemain anyar untuk mengisi posisi gelandang.
Adalah Keanu Baccus merupakan gelandang kelahiran Durban, Afrika Selatan itu mendapatkan panggilan dalam laga kontra Timnas Indonesia.
Gelandang yang bermain di Liga Inggris untuk Mansfield Town diketahui absen pada laga menghadapi Bahrain akibat cedera hamstring.
Kini Keanu Baccus mendapatkan kesempatan untuk comeback ke skuad The Socceroos guna menghadapi gempuran pasukan Garuda.
Keanu Baccus pun angkat bicara perihal comeback lawan Timnas Indonesia dengan menyebut jika tidak mudah untuk mengembalikan kepercayaan dirinya.
Pemain 26 tahun tersebut ingin memantaskan diri bisa bermain untuk skuad Australia.
"Sejak Piala Dunia, itu memberi saya keyakinan bahwa saya pantas berada di sini dan ingin menunjukkan kemampuan dan bakat saya," ujar Baccus dikutip dari Canberra Times, Senin (9/9/2024)
Kemudian, sebagai awal comeback dirinya, gelandang Australia itu melontarkan psywar kepada suporter Garuda.
Keanu Baccus mengaku tak takut dengan teror yang diberikan oleh 80.000 suporter tuan rumah saat berlaga di SUGBK.
Dirinya juga mengaku sangat berambisi untuk mencuri dan meraih poin perdana di markas Timnas Indonesia.
"Ini akan menjadi luar biasa, 80.000 (penonton), kami tidak takut, bermain sepenuh hati dan semoga mendapatkan hasil," pungkas Keanu Baccus.
"Kampanye saya dimulai dari hari Selasa, sembilan pertandingan menuju tahun 2026 dan mudah-mudahan memulainya dengan tiga poin," tutupnya. (igp/sub)