Pantauan Terkini Stadion GBK Jelang Kick Off Timnas Indonesia vs Australia.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Ilham Giovani Pratama

Pantauan Terkini Jelang Kick Off Timnas Indonesia Vs Australia: Termasuk Raisa, Suporter Garuda Berbondong-bondong Mulai Padati Stadion GBK

Selasa, 10 September 2024 - 16:37 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Para suporter Garuda berbondong-bondong sudah mulai mengatre untuk memasuki kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) jelang kick off laga Timnas Indonesia vs Australia.

Berdasarkan pantauan tvOnenews.com di lokasi pada Selasa (10/9/2024) sore WIB, waktu open gate dibuka lebih cepat yakni pukul 16.00 WIB akibat jumlah suporter yang mulai membludak.

Bahkan, pemain ke-12 tersebut tak hanya dipercepat untuk memasuki area Ring Road, mereka terlihat sudah ada yang naik ke dalam tribun Stadion GBK.

Meski jumlah pendukung sudah membludak, namun para suporter yang mayoritas dari kubu skuad Garuda itu terlihat tertib mengantre memasuki kawasan stadion.

Kalangan pendukung yang hadir didominasi dengan para kaula muda, orang tua, hingga anak-anak.

Terlihat pula jika para suporter itu nampak antusias dengan menggunakan sejumlah atribut khas, mulai dari jersey Timnas Indonesia, syal, hingga spanduk-spanduk bertuliskan dukungan.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:28
01:07
00:53
03:16
43:11
04:17
Viral