24 Tim Dipastikan Main di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2027, King Indo Tinggal Duduk.
Sumber :
  • AFC

24 Tim Dipastikan Main di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Asia 2027, King Indo Tinggal Duduk

Rabu, 11 September 2024 - 15:09 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Agenda FIFA Matchday edisi September 2024 tak hanya digunakan AFC untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026 saja.

AFC turut menggelar play off untuk putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2027

Kini lengkap sudah 24 tim dipastikan bermain di putaran ketiga Kualifikasi Piala Asia 2027. 

Timnas Indonesia tentu tak bergabung dengan 24 tim ini mengingat tim asuhan Shin Tae-yong sudah dipastikan lolos ke Piala Asia 2027. 

Di edisi-edisi sebelumnya, King Indo bahkan harus menjalani laga play off untuk bermain di Kualifikasi Piala Asia. 

Namun kini, Timnas Indonesia sudah bergabung dengan 18 tim yang sudah dipastikan bermain di Piala Asia 2027. 

Sementara itu, tiga tim sudah dipastikan lolos Kualifikasi Piala Asia 2027 setelah menjalani play off di FIFA Matchday edisi September 2024 mendatang. 

Kini ada Brunei Darussalam, Sri Lanka, dan Timor Leste yang menyegel tempat di Kualifikasi Piala Asia 2027. 

Brunei Darussalam menang atas Macau dengan skor agregati 4-0. Sementara Timor Leste lolos play off usai menaklukan Mongolia 4-3. 

Sementara itu, Sri Lanka lolos lewat adu penalti setelah menaklukan Kamboja lewat adu penalti dengan skor akhir 2(4)-(2)2. 

Tiga tim ini akan mengikuti 21 tim lainnya yang sudah dipastikan lolos ke Kualifikasi Piala Asia 2027 setelah tersingkir di putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026. 

Negara-negara tersebut adalah Afghanistan, Bangladesh, Bhutan, Taiwan, Hong Kong, China, India, Laos, Lebanon, Malaysia, Maldives, Myanmar, Nepal, Pakistan, Filipina, Singapura, Suriah, Tajikistan, Thailand, Turkmenistan, Vietnam dan Yaman. 

Seperti diketahui, AFC menjadikan putaran dua Kualifikasi Piala Dunia 2026 sebagai putaran pertama Kualifikasi Piala Asia 2027. 

Sebanyak 24 tim ini akan dibagi dalam enam grup yang berisi empat tim di setiap grupnya. 

Pengundian grup akan berlangsung pada Desember 2024 dan Kualifikasi Piala Asia 2027 akan digelar pada Maret 2025. 

Hanya juara grup yang bisa bergabung dengan 18 tim yang sudah menyegel posisi di Piala Asia 2027 yang akan berlangsung di Arab Saudi. 

King Indo sudah lolos Piala Asia 2027
Sumber :
  • AFC

 

Berikut Tim yang Sudah Dipastikan Lolos Piala Asia 2027: 

Arab Saudi (tuan rumah), Australia, Irak, Iran, Uzbekistan, Qatar, Uni Emirat Arab, Jepang, Korea Selatan, Oman, Palestina, Bahrain, Yordania, China, Timnas Indonesia, Korea Utara, Kuwait, dan Kirgistan. 

Berikut Tim Yang Lolos Kualifikasi Piala Asia 2027:

Afghanistan, Bangladesh, Bhutan, Taiwan, Hong Kong, China, India, Laos, Lebanon, Malaysia, Maldives, Myanmar, Nepal, Pakistan, Filipina, Singapura, Suriah, Tajikistan, Thailand, Turkmenistan, Vietnam, Yaman, Brunei Darussaalam, dan Timor Leste. 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:54
03:55
05:35
03:29
06:33
02:13
Viral