Para suporter Timnas Indonesia di laga kontra Australia.
Sumber :
  • tvonenews.com - Julio Tri Saputra

Winger Bayern Munich Blak-blakan Akui Ingar Bingar Suporter Garuda di Stadion GBK Jadi Masalah Buat Australia saat Ditahan Timnas Indonesia

Kamis, 12 September 2024 - 07:06 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Winger Bayern Munich II, Nestory Irankunda blak-blakan akui ingar bingar (kebisingan) suporter Garuda di Stadion GBK jadi masalah buat Australia saat ditahan Timnas Indonesia.

Pemain berusia 18 tahun tersebut mengatakannya setelah Socceroos -julukan Timnas Australia- ditahan imbang Timnas Indonesia dengan skor 0-0.

Matchday kedua Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia itu digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Selasa (10/9/2024) malam WIB.

Hasil imbang kontra skuad Garuda bisa dibilang tidak memuaskan bagi pasukan Graham Arnold, mengingat mereka merupakan tim langganan Piala Dunia lebih diunggulkan untuk menang.

Secara ranking FIFA, Australia bertengger di peringkat 24 dunia ketimbang Timnas Indonesia yang menempati posisi 133 dunia berdasarkan rilis ranking FIFA terakhir pada Juli 2024 lalu.

Namun, kiper Timnas Indonesia, Maarten Paes menunjukkan kualitasnya dengan melakukan sekira lima penyelamatan krusial sehingga gawang Garuda tidak kebobolan.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:21
03:26
07:40
02:04
01:13
03:43
Viral