- ANTARA
Erick Thohir Beri Bocoran Proses Naturalisasi Eliano Reijnders dan Mees Hilgers ke Timnas Indonesia, Ketum PSSI: Semua Administrasi yang Ada di...
Namun, ia optimistis bahwa Indonesia bisa tampil lebih baik dalam pertandingan berikutnya, terutama jika proses naturalisasi Mees Hilgers dan Eliano Reijnders berjalan lancar.
Kehadiran mereka diperkirakan dapat memberikan dampak besar pada permainan tim.
"Ya mungkin nanti dengan perlu latihan dan penambahan pemain seperti Eliano, mungkin counter attack kita bisa lebih bagus lagi. Kalau Mees Hilgers, saya rasa kekuatan defense kita tambah lagi," ucap Erick Thohir usai menonton langsung pertandingan tersebut di SUGBK, Jakarta, Selasa (10/9/2024) malam.
Ia berharap seluruh proses administrasi terkait naturalisasi kedua pemain ini bisa selesai sebelum laga melawan Bahrain dan China.
"Mudah-mudahan semua administrasi di DPR sudah selesai, Menpora sudah tanda tangan, Mensesneg sudah, Pak Presiden besok tanda tangan," sambung Erick.
Sebelumnya, pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sempat mengungkapkan keraguannya terkait kemungkinan kehadiran Mees Hilgers dan Eliano Reijnders untuk pertandingan pada Oktober mendatang.