- PSSI
Waduh! Timnas Indonesia Terancam Tanpa 2 Pemain Eropa saat Hadapi Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Shin Tae-yong Harus Putar Otak
Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia berpotensi tanpa diperkuat sejumlah pemain keturunan Eropa saat hadapi Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendatang, siapa saja mereka?
Seperti diketahui, Timnas Indonesia bakal melanjutkan perjuangan mereka di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada bulan Oktober nanti.
Di dua laga sebelumnya, anak asuh Shin Tae-yong tersebut sukses mencuri poin saat menghadapi para raksasa Asia macam Arab Saudi dan Australia.
Pada laga tandang melawan Arab Saudi misalnya, skuad Garuda berhasil menahan imbang 1-1 di stadion King Abdullah Sports City.
Kemudian saat menjamu Australia di Stadion Gelora Bung Karno, Jay Idzes cs kembali bermain imbang dengan skor 0-0.
Di dua pertandingan berikutnya, Timnas Indonesia melakoni dua laga tandang melawan Bahrain dan China.
Indonesia akan bertamu ke Bahrain di Stadion Nasional Bahrain, Riffa terlebih dahulu pada 10 Oktober.
Lima hari berikutnya, mereka akan melawan China di Stadion Qingdao Youth Football, Shandong.
Jelang pertandingan tersebut, Timnas Indonesia harus alami pil pahit lantaran dua penggawa andalannya alami cedera.
Mereka adalah Justin Hubner serta Sandy Walsh yang dikabarkan cedera usai laga melawan Australia pekan lalu.
Sandy Walsh mengalami cedera saat pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Australia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (10/9/2024).
Pada pertandingan itu, Sandy Walsh terpaksa ditarik keluar oleh Shin Tae-yong dan digantikan oleh Wahyu Prasetyo.
Setibanya di Belgia, Sandy Walsh pun menjalani pemeriksaan, termasuk MRI.
Sandy Walsh sebenarnya telah mengungkapkan hasil pemeriksaan MRI tersebut. Melalui saluran Instagram eksklusif pribadinya, Sandy Walsh memastikan bahwa hasilnya tidak mengarah pada hal yang negatif.
Meski demikian, dia harus menjalani pemulihan hingga kembali siap untuk bermain bersama Timnas Indonesia pada Oktober mendatang.
- tvonenews.com - Julio Tri Saputra
Senasib dengan Sandy Walsh, sang rekan yakni Justin Hubner juga alami cedera dan dibagikan melalui unggahan eklusifnya.
Pemain yang akrab disapa Jussa itu mengunggah foto kakinya sedang menggunakan aircast ankle brace, alat yang digunakan untuk mengobati atau mendukung pergelangan kaki yang terluka atau cedera.
Mantan penggawa Cerezo Osaka itu mengungkapkan dirinya sedikit mengalami cedera usai tampil melawan Australia.
Meski mengatakan dirinya sedikit cedera, akan tetapi Hubner menambahkan bahwa kondisinya baik-baik saja.
"Sedikit mengalami cedera dari laga melawan Australia tapi tidak parah," tulisnya dalam unggahan tersebut.
Walau cedera Justin Hubner dan Sandy Walsh dikabarkan tidak terlalu berat, namun proses pemulihan yang belum tahu sampai kapan membuat keduanya rawan untuk tampil menghadapi Bahrain. (sub)