Mees Hilgers dan Thom Haye.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews.com

Kabar Pemain Timnas Indonesia: Mees Hilgers Bikin Malu Thom Haye di Liga Belanda, FC Twente Pesta Gol atas Almere City

Minggu, 22 September 2024 - 21:49 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia, Mees Hilgers yang kini membela FC Twente berhasil mengalahkan Almere City, klub Thom Haye di Liga Belanda 2024/2025.

Duel yang digelar di Stadion Yanmar, Almere pada Minggu (22/9/2024) malam WIB itu dimenangkan oleh  FC Twente atas Almere City FC dengan skor telak 5-0.

Adapun, gol gol kemenangan FC Twente dicetak oleh Steijn (9', 45+1'), Lammers (55'), van Wolfswinkel (73'), dan Salah-Eddine (75').

Dalam laga itu, Thom Haye yang menjalani debutnya sebagai starter bersama Almere City harus ternodai gara-gara dikalahkan klub Mees Hilgers.

Pemain 29 tahun itu dipercaya sang pelatih Almere City, Hedwiges Maduro sebagai starter di posisi gelandang usai di laga sebelumnya main dari bangku cadangan.

Kabar Timnas Indonesia Abroad: Lawan Mees Hilgers Malam Ini, Thom Haye Debut di Starting Line Up Almere FC
Sumber :
  • Kolase tvOnenews/Almere City/FC Twente

 

Menurut catatan Fotmob.com, Thom Haye dalam laga ini hanya mendapatkan rating 6,1 setelah bermain dalam 57 menit di atas lapangan.

Sementara Mees Hilgers, calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia ini diganjar rating sebesar 8,1 dengan tampil penuh sepanjang laga sejak awal.

Bek FC Twente calon bek naturalisasi Timnas Indonesia, Mees Hilgers
Sumber :
  • fctwente.nl

 

Bahkan, Mees Hilger mencatatkan satu assist dalam kemenangan FC Twente atas klub Thom Haye itu.

Bek berusia 23 tahun itu juga mencatatkan lima sapuan, lima aksi bertahan, hingga empat kali menang duel.

Sebagai informasi, Mees Hilgers bersama Eliano Reijnders akan mengambil sumpah WNI sebagai langkah terakhir proses naturalisasi mereka pada pekan depan di Belanda.

Mereka diproyeksikan bisa membela Timnas Indonesia dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia bulan depan.

Timnas Indonesia dijadwalkan akan bertandang ke markas Bahrain dan China pada 10 dan 15 Oktober 2024.

(yus)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:58
00:42
02:45
00:54
07:31
11:58
Viral