Timnas Indonesia U-20 Vs Maladewa.
Sumber :
  • PSSI

AFC Beri Respons usai Timnas Indonesia U-20 Kalahkan Maladewa 4-0, Kemenangan Pasukan Indra Sjafri Itu sampai Dibilang seperti Ini

Kamis, 26 September 2024 - 15:36 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - AFC memberikan respons usai Timnas Indonesia U-20 mengalahkan Maladewa dengan skor telak 4-0 pada laga Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.

Timnas Indonesia memulai laga Grup F Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 dengan sangat meyakinkan usai menghajar Maladewa di Stadion Madya, Rabu (26/9).

Dalam laga ini, Garuda Nusantara tampil dominan dengan menguasai jalannya permainan dan berhasil menciptakan beberapa peluang emas.

Namun, Jens Raven dan kawan-kawan gagal mencetak gol di babak pertama lantaran penampilan apik kiper Maladewa, Mohamed Yaamen.

Gol pembuka Timnas Indonesia U-20 dihasilkan Aditya Warman pada menit ke-52 melalui tendangan kaki kanan ke tiang jauh.

Belum genap 10 menit, Indonesia kembali menambah keunggulan melalui tendangan kaki kiri Figo Dennis yang menghujam gawang Maladewa.

Berita Terkait :
1
2 3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:26
04:29
05:19
15:39
14:16
01:59
Viral