Pelatih Timnas Indoensia, Shin tae-yong.
Sumber :
  • PSSI

Shin Tae-yong Bocorkan Ramuan Khsus Untuk Timnas Indonesia: Pasti Sepak Bola Kita Tidak Mudah Dikalahkan!

Jumat, 27 September 2024 - 20:20 WIB

tvOnenews.com - Shin Tae-yong berjanji akan terus membangun Timnas Indonesia menjadi lebih kuat, menargetkan peningkatan performa guna mencapai prestasi besar, salah satunya lolos ke Piala Dunia 2026. 

Dalam pernyataannya, Shin menegaskan bahwa kehadiran pemain keturunan tidak akan menggusur pemain lokal, melainkan membantu pengembangan tim secara keseluruhan.

Pelatih asal Korea Selatan ini menilai bahwa sinergi antara pemain naturalisasi dan lokal telah memberikan kontribusi besar. 

Shin juga menyatakan bahwa dalam menentukan siapa yang masuk skuad Garuda, ia selalu obyektif dan mempertimbangkan performa pemain secara menyeluruh. 

"Kita bisa lihat sendiri bahwa masyarakat dan fans sepak bola Indonesia bahagia dengan perkembangan ini," ujar Shin Tae-yong kepada media.

Salah satu pemain lokal yang terus berkembang di bawah asuhan Shin adalah Rizky Ridho

Pemain ini menjadi bukti bahwa talenta lokal tetap berada dalam radar Timnas dan diberikan kesempatan untuk bersinar. 

Shin menambahkan bahwa para pemain naturalisasi tidak hanya membantu di lapangan, tetapi juga membagikan ilmu dan pengalaman mereka kepada pemain-pemain lokal.

Dalam beberapa bulan terakhir, skuad Garuda telah menunjukkan performa yang menjanjikan, termasuk di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. 

Meskipun perjalanan menuju Piala Dunia masih panjang, Shin yakin dengan program berkelanjutan yang dijalankan, Indonesia akan semakin sulit dikalahkan oleh tim-tim besar.

Timnas Indonesia saat ini tengah mempersiapkan diri untuk pertandingan berikutnya melawan Bahrain dan China dalam lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026. 

Kedua laga ini akan menjadi ujian penting bagi skuad Garuda dalam mengukur sejauh mana kekuatan tim.

Bahrain dikenal sebagai lawan yang tangguh di kawasan Asia, sementara China memiliki kekuatan fisik dan teknik yang juga harus diwaspadai. 

Shin Tae-yong dan tim pelatih telah menyusun strategi untuk menghadapi kedua tim tersebut, dengan fokus pada keseimbangan antara serangan dan pertahanan.

Selain persiapan taktik, Shin Tae-yong juga terus memantau perkembangan beberapa pemain naturalisasi yang sedang dalam proses, salah satunya adalah Mees Hilgers

Bek asal Belanda ini merupakan salah satu nama yang masuk dalam radar PSSI untuk memperkuat lini belakang Timnas Indonesia. 

Mees Hilgers, yang saat ini bermain di liga Belanda, dianggap memiliki potensi besar untuk memperkuat skuad Garuda dan diharapkan bisa segera bergabung dengan tim dalam waktu dekat.

Selain Mees Hilgers, PSSI juga sedang memproses beberapa pemain keturunan lain seperti Eliano Reijnders. 

Kehadiran para pemain ini diharapkan bisa memberikan dimensi baru bagi Timnas Indonesia, terutama dalam menghadapi lawan-lawan kuat di kualifikasi mendatang.

Shin Tae-yong tetap optimis bahwa dengan tambahan pemain naturalisasi, posisi Indonesia di ranking FIFA akan semakin meningkat. 

“Kalau kita bisa naik peringkat di FIFA, sepak bola kita tidak akan mudah dikalahkan," ujar Shin. 

Ia juga mengingatkan bahwa proses naturalisasi ini bukan untuk menggusur pemain lokal, melainkan untuk memperkuat tim secara keseluruhan.

Meskipun masih ada kritik yang menyebut bahwa pemain naturalisasi menyulitkan perkembangan pemain lokal, Shin menegaskan bahwa keduanya bisa saling melengkapi. 

"Saya minta tolong jangan ada yang salah sangka. Kehadiran pemain naturalisasi ini akan membuat kita lebih kompetitif di level internasional," jelasnya.

Timnas Indonesia kini dihadapkan pada harapan besar dari publik dan pelatih, serta target yang semakin tinggi di pentas internasional. 

Dengan persiapan matang, tambahan pemain keturunan, serta semangat juang dari para pemain lokal, skuad Garuda berpotensi mencetak sejarah baru di kancah sepak bola dunia. (udn)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:28
01:43
03:04
02:10
03:23
06:38
Viral