- tvOnenews.com/Ilham Giovani Pratama
Menang Susah Payah, Jens Raven Akui Pernah Bertemu Timor Leste di AFF U-19 Bukan Jaminan Kemenangan Timnas Indonesia U-20
Jakarta, tvOnenews.com - Pemain Timnas Indonesia U-20, Jens Raven mengakui pengalamannya ketika bertemu Timor Leste bukanlah jaminan kemenangan di Kualifikasi Piala Asia U-20.
Jens Raven berhasil membawa kemenangan 3-1 bagi Timnas Indonesia U-20 melawan Timor Leste di Stadion Madya, Jakarta, Jumat (27/9/2024).
Jens Raven bahkan berkontribusi pada satu dari tiga gol Timnas Indonesia ke gawang Timor Leste.
Menurutnya, Timor Leste memiliki banyak perbedaan saat pertemuan keduuanya di Piala AFF U-19 pada Juli 2024 lalu.
Saat itu, Timnas Indonesia U-19 menang telak dengan skor 6-2 atas Timor Leste.
"Saya pikir hari ini Timor Leste berbeda, mereka sudah bertemu kami di Piala AFF U-19, bagi saya ini menjadi laga yang sulit karena kami kelelahan dengan pemulihan singkat," kata Jens Raven usai laga.