Semakin Tajam di Amerika Serikat, Wonderkid Keturunan Surabaya Ini Siap Siaga Jika Shin Tae-yong Memanggilnya ke Timnas Indonesia
tvOnenews.com - Shin Tae-yong tak perlu risau apabila lini depan Timnas Indonesia tumpul. Pasalnya, winger Amerika Serikat ini siap dipanggil skuad Merah Putih.
Meskipun pernah dipanggil Amerika Serikat U-17, wonderkid ini masih punya peluang bela timnas Indonesia lantaran ayahnya berasal dari Surabaya, Jawa Timur.
Seperti diketahui, daya gedor Timnas Indonesia memang tengah menemui kendala dalam beberapa laga terakhir setelah kesulitan mencetak gol.
Terakhir kali lini depan Timnas Indonesia mencetak gol ialah saat Ragnar Oratmangoen sukses menyarangkan bola ke gawang Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Namun, FIFA membatalkan gol tersebut dan memberikannya ke Sandy Walsh karena bola sempat mengenai dirinya sebelum masuk ke gawang Arab Saudi.
Maka dari itu, pelatih Shin Tae-yong masih membuka opsi untuk kembali menambah pemain keturunan, khususnya di posisi lini serang.
Terbaru, Eliano Reijnders dikabarkan segera berseragam Merah Putih di Kualifikasi Piala Dunia 2026 bulan depan apabila proses naturalisasinya dipercepat.