Pemain Timnas Indonesia Abroad: Thom Haye dan Jay Idzes.
Sumber :
  • Kolase tvOnenews/Venezia/Almere City

Kabar Pemain Timnas Indonesia Abroad: Jay Idzes dan Mees Hilgers Jadi Andalan, Thom Haye Ditendang Klub Eliano Reijnders

Minggu, 29 September 2024 - 22:00 WIB

Jakarta, tvOnenews.com – Ada sejumlah pertandingan yang melibatkan pemain Timnas Indonesia abroad di antaranya Jay Idzes dan Thom Haye hingga calon pemain naturalisasi baru yakni Mees Hilgers dan Eliano Reijnders.

Pertama, Thom Haye bermain sebagai starter saat Almere City bertandang ke markas klub Eliano Reijnders yakni PEC Zwolle dalam lanjutan Liga Belanda 2024/2025.

Bermain di Stadion MacPark, Zwolle, Belanda, Minggu (29/9/2024), Almere City harus puas menelan kekalahan 0-1 dari tuan rumah.

Dalam laga ini, Thom Haye hanya bermain selama 65 menit di atas lapangan setelah terpaksa harus digantikan pada babak kedua.

Menurut catatan Sofascore, gelandang Timnas Indonesia itu bermain cukup baik dengan mendapatkan rating 7,5 dan 89 persen umpan akurat.

Sementara calon pemain Timnas Indonesia, Eliano Reijnders justru berada di bangku cadangan PEC Zwolle dan tidak mendapatkan kesempatan bermain di laga ini.

Hasil ini membuat Almere City yang diperkuat  Thom Haye dkk  masih berada di zona degradasi Liga Belanda 2024/2025 tepatnya peringkat 17 dengan mengoleksi dua poin.

Sementara itu, calon pemain Timnas Indonesia lainnya yakni Mees Hilgers menjadi tembok kokoh FC Twente ketika melawan NAC Breda dalam lanjutan Liga Belanda musim ini.

Bek berusia 23 tahun itu bermain sebagai starter dengan rating 6,8 dan berhasil membawa FC Twente menang dengan skor 1-0 meski harus digantikan di babak kedua.

Kuat dugaan, Eliano Reijnders tidak dimainkan dan Mees Hilgers hanya bermain satu babak karena mereka akan bersiap untuk mengambil sumpah WNI besok, 30 September 2024 di Belanda.

Geser ke Italia, Jay Idzes bermain sebagai starter saat Venezia bertandang ke markas AS Roma pada pekan ke-6 Liga Italia 2024/2025.

Laga yang melibatkan kapten Timnas Indonesia antara AS Roma vs Venezia yang digelar di Stadion Olimpico, Roma malam itu berlangsung sengit.

Namun hingga memasuki akhir pertandingan, Jay Idzes dkk harus rela menelan kekalahan dari AS Roma dengan skor 1-2.

(yus)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:26
07:14
02:26
01:45
02:53
02:10
Viral