Eliano Reijnders dan Mees Hilgers resmi pindah federasi, bisa bela Timnas Indonesia.
Sumber :
  • X/ErickThohir

Shin Tae-yong Terima Kabar Bahagia, Mees Hilgers dan Eliano Reijnders Resmi Pindah Federasi dan Bisa Bela Timnas Indonesia

Kamis, 3 Oktober 2024 - 11:18 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menerima kabar positif karena Mees Hilgers dan Eliano Reijnders resmi menyelesaikan proses perpindahan federasi, sebagaimana yang telah dikonfirmasi oleh Erick Thohir.

Hilgers dan Reijnders telah resmi menjadi Warga Negara Indonesia (WNI) usai disumpah di Brussel, Belgia pada Senin (30/9/2024) lalu.

Mereka pun masuk dalam daftar 27 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong untuk laga kontra Bahrain dan China, sebagaimana pengumuman pada Rabu (2/10/2024) lalu.

Namun, tugas PSSI sebenarnya belum selesai setelah sumpah menjadi WNI tersebut, karena mereka perlu mengurus perpindahan federasi kepada FIFA dari KNVB ke PSSI.

Jika FIFA tak merestui perpindahan federasi, maka Hilgers dan Reijnders tak bisa debut pada laga kontra Bahrain dan China, seperti yang terjadi kepada Maarten Paes pada Juni 2024 lalu.

Namun, pada Kamis (3/10/2024), Erick Thohir selaku Ketua Umum PSSI mengonfirmasi bahwa proses perpindahan federasi sudah rampung.

Oleh karena itu, Shin Tae-yong dipastikan untuk bisa mengandalkan Mees Hilgers dan Eliano Reijnders di laga kontra Bahrain pada 10 Oktober 2024 dan China pada 15 Oktober 2024.

"Hilgers dan Reijnders resmi pindah federasi," demikian keterangan yang diterima tvOnenews.com pada Kamis (3/10/2024).

Kehadiran Hilgers dan Reijnders diharapkan bisa membantu Timnas Indonesia meraih poin pada bulan ini. Kendati begitu, Erick Thohir tidak mau menganggap remeh Bahrain dan China.

Eliano Reijnders dan Mees Hilgers saat berfoto bersama Erick Thohir.
Sumber :
  • Instagram/timnasindonesia

 

"Meski demikian, jangan anggap ketika lawan Australia atau Jepang dan tim lain, timnas kita langsung diposisikan sebagai lawan yang seimbang. Peringkat FIFA menyatakan perbedaan itu," kata Erick Thohir di Jakarta, Rabu (2/10/2024).

"Karena kita underdog, maka target saya dengan hadirnya Mees dan Eliano, kita harus meraih poin saat pertandingan tandang di Bahrain dan Cina nanti," tambah mantan Presiden Inter Milan itu.

Erick menargetkan 15 poin dari 10 laga di Grup C putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dan itu bukanlah tugas yang mudah.

"Ketika timnas mampu bersaing dengan negara-negara kuat di Asia, masyarakat kita bangga dengan sepakbola yang mampu menaikkan martabat Indonesia. Dukungan ini yang saya harapkan hadir langsung di Bahrain dan Cina nanti," kata Erick.

Sejauh ini, Timnas Indonesia telah meraih dua poin berkat hasil imbang 1-1 kontra Arab Saudi dan 0-0 melawan Australia. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:49
02:03
02:10
01:29
07:12
02:14
Viral