Calvin Verdonk dan Shin Tae-yong hadiri konferensi pers Timnas Indonesia.
Sumber :
  • PSSI

Ekspresi Shin Tae-yong dan Calvin Verdonk Dengar Wartawan Bahrain Ungkit Kemenangan 10-0 atas Timnas Indonesia

Kamis, 10 Oktober 2024 - 12:12 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Shin Tae-yong dan Calvin Verdonk memperlihatkan ekspresi tertentu saat mendengar wartawan Bahrain mengungkit kemenangan 10-0 atas Timnas Indonesia.

Skuad Garuda akan melanjutkan petualangannya di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Oktober ini.

Sebelumnya, mereka berhasil meraih dua poin berarti pada saat menghadapi Arab Saudi dan Australia yang berakhir dengan skor imbang 1-1 dan 0-0 secara berurutan.

Di bulan Oktober ini, Bahrain dan China akan menjadi lawan Timnas Indonesia dengan laga pertama akan digelar di Bahrain National Stadium pada Kamis (10/10/2024) malam WIB.

Timnas Indonesia akan menghadapi Bahrain dan China
Sumber :
  • tvonenews.com - Julio Tri Saputra

 

Di tempat yang sama pada 2012, Timnas Indonesia pernah dibantai dengan skor telak 0-10 oleh Bahrain dalam ajang kualifikasi Piala Dunia 2014.

Kini, Timnas Indonesia berupaya meraih tiga poin penuh, namun kekalahan telak tersebut kembali diungkit oleh wartawan Bahrain pada konferensi pers yang dilaksanakan Rabu (9/10/2024) kemarin.

Pelatih Shin Tae-yong dan bek kiri Calvin Verdonk hadir dalam konferensi pers tersebut mewakili Timnas Indonesia.

Ketika mendengar pertanyaan tersebut, keduanya bertatapan selagi Verdonk memperlihatkan senyum kecil.

Ekspresi Calvin Verdonk dan Shin Tae-yong saat kekalahan 0-10 Timnas Indonesia dari Bahrain diungkit di konferensi pers
Sumber :
  • YouTube/PSSI TV

 

Shin Tae-yong sendiri memberikan respons yang berkelas terhadap hal tersebut, dengan menyampaikan bahwa kekalahan telak itu telah menjadi masa lalu.

“Mengenai kekalahan 10-0 di stadion yang sama, saya baru tahu fakta itu kemarin,” kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang laga.

“Masa lalu adalah masa lalu yang sudah lalu ya sudah lalu, jadi untuk laga besok, tidak ada yang tahu apa yang akan terjadi,” tambahnya.

Sebagai informasi, pada laga sebelumnya yang digelar di bulan September, tim nasional Bahrain meraih hasil yang campur aduk.

Mereka meraih kemenangan mengejutkan dengan skor 1-0 pada saat menyambangi markas Australia, namun dibantai 0-5 oleh Jepang pada pekan kedua. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:36
20:40
01:05
03:15
02:39
02:41
Viral