Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia.
Sumber :
  • Kolase

Media Malaysia Heran Lihat Wasit Bahrain vs Timnas Indonesia, Sebut Seharusnya Skuad Shin Tae-yong Bisa...

Jumat, 11 Oktober 2024 - 09:00 WIB

tvOnenews.com - Timnas Indonesia asuhan Shin Tae-yong baru saja menjalani laga tandang melawan Bahrain sebagai lanjutan babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Dari pertandingan tersebut, Timnas Indonesia kembali mengumpulkan 1 poin usai bermain imbang dengan Bahrain 2-2.

Sayangnya, laga tersebut dipenuhi keputusan kontroversial dari wasit yang dinilai merugikan Timnas Indonesia.

Media Malaysia, Makan Bola, ikut menyoroti kejanggalan dari pertandingan Timnas Indonesia tadi malam.

Bahkan dengan tegas media Malaysia Makan Bola memberikan judul keras pada beritanya.

"Wasit robek 3 poin Timnas Indonesia di Bahrain," tulis media Malaysia, Makan Bola, seperti dilansir tvOnenews.com.

Judul tersebut dengan tegas menyatakan bahwa media Malaysia pun setuju jika seharusnya Timnas Indonesia yang menjadi pemenang tetapi keputusan wasit mengubah segalanya.

Media Malaysia pun menyebutkan bahwa pertandingan tadi malam diwarnai keputusan kontroversial wasit yang merugikan Timnas Indonesia.

"Laga Kualifikasi Piala Dunia antara Indonesia dan Bahrain diwarnai dengan keputusan kontroversial wasit," tulis media Malaysia, Makan Bola.

Bahrain memang unggul terlebih dahulu di babak pertama yang kemudian disamakan oleh Timnas Indonesia lewat gol Ragnar Oeratmangoen.

Kemudian gol kedua Timnas Indonesia dicetak dengan begitu indah oleh Rafael Struick yang membuat Skuad Garuda unggul.

Di ujung pertandingan, wasit memberikan perpanjangan waktu 6 menit, hal ini wajar karena memang ada banyak kejadian di lapangan yang membuat waktu terbuang sia-sia.

"Kedudukan 2-1 ingin dipertahankan wakil tunggal Asia Tenggara itu demi mewujudkan misi membawa pulang tiga poin di sisa waktu 6 menit pertandingan di perpanjangan waktu babak kedua," tulis media Malaysia, Makan Bola.

Namun yang menjadi kontroversi adalah ketika wasit Ahmed Abu Bakar Said Al Kaf tidak meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan padahal waktu 6 menit sudah terlewati.

Alhasil, Bahrain mampu memanfaatkan kesempatan hingga mencetak gol penyama kedudukan.

"Namun wasit pertandingan, Ahmed Abu Bakar Said Al-Kaf, tetap tidak meniup peluit akhir meski pertandingan sudah melampaui waktu tambahan enam menit yang diberikan," tulis media Malaysia, Makan Bola.

"Hal ini memberi peluang bagi Bahrain untuk mengatur serangan dan berhasil mendapatkan tendangan sudut yang memungkinkan Jasim Marhoon mencetak gol penyeimbang pada menit ke-99," lanjutnya.

Sikap wasit inilah yang dinilai sangat merugikan Timnas Indonesia sehingga memicu reaksi keras.

"Hal ini membuat kubu Indonesia tidak senang dan mengira kemenangan mereka telah dicuri oleh Ahmed Abu Bakar Said Al-Kaf yang memberikan waktu tambahan kepada Bahrain," tulis media Malaysia, Makan Bola.

"Hasil imbang 2-2 ini tetap bertahan dan Indonesia harus puas dengan satu poin dan tetap berada di peringkat kelima grup, tertinggal satu poin dari Bahrain di peringkat ke-4," lanjutnya.

(far)


Dapatkan berita menarik lainnya dari tvOnenews.com di Google News, Klik di Sini

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
06:21
04:33
02:43
05:04
01:13
01:02
Viral