Sumber :
- AFC
Bukan Timnas Indonesia Saja, Wasit Ahmed Al Kaf Ternyata Sering Rugikan Tim ASEAN, Thailand dan Vietnam Saksinya
Minggu, 13 Oktober 2024 - 08:10 WIB
Ironisnya, Timnas Indonesia bukan yang pertama mendapat perlakuan tidak adil dari wasit Ahmed Al Kaf. Sebelumnya, beberapa negara ASEAN juga pernah jadi korban wasit ini.
Ahmed Al Kaf, wasit asal Oman yang juga dikenal karena doyan mengumbar kartu ini memang kerap berperilaku kontroversial di beberapa pertandingan sepak bola yang dipandunya.
Beberapa negara ASEAN seperti Thailand dan Vietnam juga pernah jadi korban ketidakadilan yang dilakukan Ahmed Al Kaf.
Timnas Vietnam pernah dirugikan saat lawan Thailand dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 yang berlangsung pada November 2019 silam.
Saat itu, pertandingan berakhir dengan skor 0 - 0, dan dia memberikan hadiah penalti kontroversial untuk Thailand yang untung saja bisa digagalkan oleh kiper Dang Van Lam.