Taktik Shin Tae-yong dikritik usai Timnas Indonesia kalah dari China.
Sumber :
  • AFC

Taktik Shin Tae-yong Dikritik Keras Pengamat Sepak Bola, Disebut Tidak Jelas Usai Timnas Indonesia Dikalahkan China

Rabu, 16 Oktober 2024 - 15:51 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mendapatkan kritikan keras dari pengamat sepak bola usai skuad Garuda dikalahkan China hingga disebut tidak jelas.

Timnas Indonesia gagal meraih kemenangan ketika melawat ke Qingdao pada laga lanjutan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, Selasa (15/10/2024) malam WIB.

Padahal, laga itu diharapkan berakhir sebagai kemenangan pertama untuk Timnas Indonesia usai hampir mengalahkan Bahrain pada Kamis (10/10/2024).

Namun, skuad Garuda justru kalah setelah tertinggal dua gol lebih dulu pada babak pertama melalui Behram Abduweli pada menit ke-21 dan Zhang Yuning di menit ke-44.

Thom Haye sempat mencetak gol di menit ke-86, namun itu hanya memperkecil hasil akhir menjadi 1-2 bagi Timnas Indonesia.

Timnas Indonesia kandas dengan skor 1-2 dari China
Sumber :
  • AFC

 

Shin Tae-yong mendapatkan kritikan keras dari para suporter dan juga pengamat sepak bola karena taktiknya dianggap tidak jelas oleh pengamat sepak bola Kesit Budi Handoyo.

Yang dipertanyakan oleh Kesit salah satunya adalah kehadiran Shayne Pattynama yang tiba-tiba masuk line-up, padahal permainan skuad Garuda sudah cukup baik pada saat menghadapi Bahrain.

"Ada ketidakjelasan di STY, mengapa selalu merombak susunan pemain seperti malam ini,” kata Kesit, dilansir dari Antara, Rabu (16/10/2024).

“Seperti Shayne Pattynama yang tiba-tiba muncul. Padahal, waktu timnas melawan Bahrain sudah oke, hanya minus Jordi Amat yang tidak main karena cedera,” tambahnya.

Kesit menambahkan bahwa keputusan STY untuk mengubah komposisi pemain adalah hal yang tidak terlalu penting.

“Saya nilai, STY terlalu berani ubah komposisi pemain yang tidak terlalu penting," tandas kesit.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong Punya Catatan Buruk pada 2024
Sumber :
  • AFC

 

Shin Tae-yong mengubah empat hal dalam susunan pemain kontra China dibandingkan ketika melawan Bahrain, termasuk mencadangkan Thom Haye untuk memainkan Nathan Tjoe-A-On.

Selain itu, Asnawi Mangkualam, yang menjadi kapten, dipercaya untuk menggantikan Sandy Walsh yang kurang fit selagi Eliano Reijnders dicoret dari skuad.

Lalu posisi bek tengah Jordi Amat, yang harus absen karena cedera, posisinya digantikan oleh Shayne Pattinama. Sedangkan Witan Sulaeman di plot menggantikan Malik Risaldi yang sebelumnya mengisi lini serang dan menjadi starter di laga kontra Bahrain.

Menurut Kesit, Timnas Indonesia sudah punya gambaran susunan line-up terkuatnya, namun perubahan yang dilakukan pada saat menghadapi China terlalu ekstrem.

"Sebenarnya, kita sudah punya gambaran starting eleven utama ketika lawan Bahrain,” kata Kesit.

“Perubahan yang dilakukan STY sangat ekstrem, dan kita lihat akibatnya dengan harus menelan kekalahan dari Cina yang mainnya tidak bagus," lanjutnya. (ant/rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:27
02:30
05:51
03:16
03:36
00:44
Viral