Orang Penting di Liverpool ini Pernah Utarakan Niatnya Ingin Melatih Timnas Indonesia, tapi Garuda Sudah Punya Shin Tae-yong: Sejujurnya Saya....
Sumber :
  • Tangkapan layar youtube Ajax / X @timnasindonesia

Orang Penting di Liverpool ini Pernah Utarakan Niatnya Ingin Melatih Timnas Indonesia, tapi Garuda Sudah Punya Shin Tae-yong: Sejujurnya Saya...

Senin, 21 Oktober 2024 - 14:03 WIB

Hal itu disampaikan oleh Heitinga dalam wawancaranya dengan John Dykes.

"Aku pernah bermain melawan Indonesia bersama Timnas Belanda jadi itu sangat spesial bagiku, keluargaku, dan terutama kakekku. Jadi latar belakangku dari Indonesia dan bagiku itu cukup istimewa," kata Heitinga.

Pelatih berusia 40 tahun yang pensiun di Ajax pada tahun 2016 itu mengaku kagum dengan dukungan yang diberikan oleh para pendukung timnas Indonesia.

"Saat kami bermain di Indonesia, saya ingat semua fans dan mereka luar biasa. Satu-satunya hal adalah mereka memerlukan struktur," ungkap John Heitinga.

"Jika Anda melihat para pemainnya, mereka memiliki beberapa keterampilan tetapi satu-satunya hal adalah mereka perlu waktu untuk berkembang dan mereka membutuhkan fasilitas, mereka butuh dukungan (berbagai pihak)," sambungnya.

Tak sampai di situ, John Heitinga menekankan kalau pendidikan dan juga cara bermain bola secara taktis, merupakan hal yang dibutuhkan oleh para pemain timnas Indonesia.

"Aku yakin akan ada pemain luar biasa, satu-satunya hal yang mereka butuhkan adalah kamu tahu seperti pendidikan, cara bermain sepak bola, dan cara membuat mereka lebih baik," terang dia.

John Heitinga
Sumber :
  • Instagram/@johnheitinga

 

Berita Terkait :
1 2 3
4
5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:36
02:51
08:34
05:55
01:15
02:00
Viral