Pemain Keturunan Indonesia di Liga Belanda, Ryan Flamingo.
Sumber :
  • psv.nl

Walau Sudah Posting Bendera Merah Putih, Bintang Grade A Eropa Ini Punya Jalan Terjal Buat Perkuat Timnas Indonesia

Rabu, 30 Oktober 2024 - 19:42 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Meski sudah pasang bendera Merah Putih dalam akun media sosialnya, namun asa bek grade A Eropa ini untuk perkuat Timnas Indonesia diprediksi bakal sulit.

Adalah Ryan Flamingo, pemain PSV Eindhoven tersebut dalam beberapa waktu terakhir sukses mengundang perhatian para penggemar Timnas Indonesia.

Pasalnya, bek berusia 21 tahun itu mengunggah bendera merah putih di media sosial pribadinya.

Ryan Flamingo baru-baru ini mengunggah bendera merah putih di kolom komentar Instagram @voetbalprimeur.

Postingan media Belanda itu memuat foto dua pemain keturunan Indonesia, Flamingo dan Million Manhoef (pemain Stoke City), serta potongan video yang menampilkan striker Timnas Indonesia U-20, Jens Raven.

Unggahan tersebut memicu diskusi hangat tentang kemungkinan Flamingo memperkuat Timnas Indonesia.

Dalam caption-nya, @voetbalprimeur menyebut bahwa Flamingo masih berpeluang memilih antara Belanda, Suriname, atau Indonesia sebagai representasi negara di level senior.

Komentar Flamingo yang menampilkan bendera merah putih membuat para penggemar Indonesia semakin berharap bahwa pemain 21 tahun itu mungkin mempertimbangkan Timnas Garuda.

Akan tetapi, meski punya darah Indonesia namun peluang Ryan Flamingo untuk dinaturalisasi dan memperkuat Timnas Indonesia terbilang cukup kecil.

Ryan Flamingo
Sumber :
  • Instagram - Ryan Flamingo

 

Ryan Flamingo memang eligible untuk memperkuat Timnas Indonesia. Akan tetapi, ada syarat berat yang harus dipenuhi pemain kelahiran Blaricum tersebut jika benar-benar ingin memperkuat Timnas Indonesia. 

Syarat tersebut adalah harus menunggu selama beberapa tahun lantaran dirinya saat ini sudah mendapat caps dari Timnas Belanda U-21. 

Selain itu, darah Indonesia milik Ryan Flamingo juga sangat jauh yakni dari buyutnya, sedangkan peraturan naturalisasi memiliki batasan keturunan sampai kakek atau nenek.

Padahal kehadiran Ryan Flamingo bisa jadi amunisi berharga buat lini pertahanan Timnas Indonesia, dan sangat cocok menggantikan peran Elkan Baggott yang sejauh ini belum lagi mendapat kepercayaan Shin Tae-yong. 

Melansir dari Transfermakt, diketahui bahwa bek PSV Eindhoven tersebut merupakan salah satu pemain bertahan yang punya insting gol cukup tinggi. 

Tercatat saat masih memperkuat Sassuolo U20, dirinya mampu mencetak 16 gol serta 2 assists dari total 58 pertandingan. 

(sub)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
09:14
02:07
04:55
04:12
03:16
01:18
Viral