- Antara
Jepang akan Terkejut Lihat Ribuan WNA Hadir di GBK untuk Habis-habisan Dukung Timnas Indonesia, Tak Disangka Ini Dalangnya...
Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia tidak hanya akan didukung oleh publik negara sendiri saat bertanding melawan Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) pada November 2024 ini.
Ribuan Warga Negara Asing (WNA) dipastikan akan memenuhi SUGBK saat Timnas Indonesia melawan Jepang dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 15 November 2024 mendatang.
Skuad asuhan Shin Tae-yong akan mendapat dukungan tambahan dari ribuan WNA asal Korea Selatan.
Dikutip dari lama Yonhap, seorang pengusaha asal Korea Selatan, Song Chang-geun akan memborong 1.500 tiket pertandingan Timnas Indonesia versus Jepang.
Ribuan tiket itu nantinya akan dibagikan kepada komunitas masyarakat Korea Selatan yang tinggal di Indonesia mulai dari siswa sekolah hingga karyawan.
Song Chang-geun mengatakan, dirinya rela melakukan hal tersebut, karena hubungan Korea Selatan dan Indonesia yang sangat dekat.
"Kecintaan masyarakat lokal terhadap Korea jelas telah tumbuh sejak Coach Shin menjabat," kata Song Chang-geun pada Yonhap dikutip Sabtu (2/11)).