- instagram kevin diks
Timnas Indonesia Dapat Kabar Baik Jelang Lawan Jepang dan Arab Saudi, Kevin Diks akan Dirapatkan di DPR RI Sore Ini Bersama 2 Pemain Keturunan Lain
Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia mendapatkan kabar baik jelang melawan Jepang dan Arab Saudi, di mana calon pemain naturalisasi, Kevin Diks akan dirapatkan di DPR RI sore ini bersama dua pemain keturunan lain.
Skuad Garuda akan menjalani laga lanjutan putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C melawan Jepang dan Arab Saudi bulan ini.
Tim besutan Shin Tae-yong itu lebih dulu menjamu Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Jumat, 15 November 2024 malam WIB.
Setelah itu, Jay Idzes dan kolega akan menantang Arab Saudi pada Selasa, 19 November 2024 malam WIB di stadion yang identik.
Jauh sebelum laga tersebut, Timnas Indonesia dipastikan akan mendapatkan amunisi tambahan dengan kehadiran Kevin Diks, pemain keturunan yang kini tengah menjalani proses naturalisasi.
Bek FC Copnehagen itu diumumkan sebagai calon pemain naturalisasi Timnas Indonesia oleh Ketua Umum PSSI, Erick Thohir melalui unggahan di Instagram pada Sabtu, 12 Oktober 2024 lalu.
Setelah mengurus berkas dan lainnya, Kevin Diks kini akan dirapatkan di DPR RI pada sore hari ini, Senin 4 November 2024 di Komisi X dan Komisi XIII.
Selain bek berusia 28 tahun itu, terdapat dua pemain keturunan lain untuk Timnas Putri Indonesia yangg akan dirapatkan juga, yakni Estella Loupattij dan Noa Leatom.
Rapat ketiga pemain keturunan tersebut akan dihadiri oleh PSSI dan pihak lainnya yang bersangkutan.
- Instagram FC Copenhagen
"Rapat Kerja Komisi XIII (pukul 13.30 WIB) dan Komisi X (pukul 15.00 WIB) yang dihadiri PSSI untuk membahas proses naturalisasi tiga pemain yakni Kevin Diks, Estella Loupattij dan Noa Leatom akan berlangsung di Gedung DPR-MPR RI, Senin (4/11)," tulis keterangan resmi yang diterima tvOnenews.com di Jakarta.
Diharapkan rapat Kevin Diks dan dua pemain lainnya itu di DPR RI prosesnya bisa berjalan dengan cepat dan lancar agar bisa segera menjadi WNI.
Adapun proses selanjutnya, Kevin Diks dkk harus disahkan du rapat paripurna, lalu keputusan Presiden, pengambilan sumpah WNI dan terakhir perpindahan federasi ke PSSI.
Jika proses naturalisasi sudah rampung, Kevin Diks cs harus melepas paspor negara asalnya karena di Indonesia tidak memberlakukan kewarganegaraan ganda.
Namun sayangnya, Kevin Diks takkan bisa memperkuat Timnas Indonesia saat melawan Jepang dan Arab Saudi, PSSI telah mengonfirmasi dia baru akan rampung proses naturalisasinya dan membela skuad Garuda pada Maret 2025.
(yus)