Justin Hubner susul Maarten Paes jelang Timnas Indonesia hadapi Jepang dan Arab Saudi.
Sumber :
  • AFC

Justin Hubner Susul Maarten Paes Jelang Timnas Indonesia Hadapi Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Rabu, 6 November 2024 - 07:02 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Justin Hubner memberi update soal kapan dirinya berangkat ke Indonesia demi memperkuat Timnas Indonesia jelang laga kontra Jepang dan Arab Saudi.

Skuad Garuda melanjutkan petualangannya di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan melakoni dua laga kandang pada bulan November ini.

Mereka akan menghadapi Jepang pada tanggal 15 November 2024, dan menjamu Arab Saudi pada empat hari kemudian.

Pelatih Shin Tae-yong telah memanggil 27 nama untuk memperkuat Timnas Indonesia pada kedua ajang tersebut.

Banyak di antaranya yang bermain di luar negeri alias abroad, dengan Maarten Paes menjadi pemain abroad pertama yang akan tiba.

Sang penjaga gawang sudah tidak punya kesibukan bersama klubnya, FC Dallas, lantaran musim reguler kancah sepak bola Amerika Serikat, MLS, sudah rampung.

Paes pun sudah memberi update pada Selasa (5/11/2024) kemarin bahwa dirinya telah berangkat ke Indonesia.

Maarten Paes bisa dipanggil Shin Tae-yong saat Timnas Indonesia melalui Piala AFF 2024
Sumber :
  • AFC

 

Situasinya memungkinkan dirinya untuk berangkat lebih awal, dan pemain yang akan menyusulnya tampaknya adalah Justin Hubner.

Sang bek tengah berusia 21 tahun menjawab pertanyaan dari pengikutnya di Instagram eksklusifnya pada Selasa (5/11/2024) kemarin.

“Kapan kamu akan pergi ke Indonesia?” tanya sang penggemar. Hubner menjawab singkat: “Pekan ini”.

Klubnya, Wolverhampton Wanderers U-21, tidak memiliki jadwal bertanding lagi untuk saat ini hingga pekan depan.

Justin Hubner beri respons keras terhadap pernyataan Shin Tae-yong
Sumber :
  • AFC

 

Laga terkini Wolves U-21 adalah menghadapi Liverpool U-21 pada Sabtu (2/11/2024) lalu, dan yang berikutnya adalah menghadapi Salford City pada Rabu (13/11/2024) dini hari WIB.

Hubner belum kembali ke lapangan pada akhir pekan kemarin, namun kondisinya sudah membaik sejak mengalami cedera pada September 2024 lalu. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:52
06:35
02:14
03:33
10:42
01:37
Viral