- AFC
FIFA Resmi Jatuhkan Sanksi kepada Timnas Indonesia Jelang Laga Kontra Jepang dan Arab Saudi
Jakarta, tvOnenews.com - FIFA resmi menjatuhkan sanksi kepada Timnas Indonesia jelang pertandingan melawan Jepang dan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Komite Disiplin FIFA telah mengeluarkan sanksi atas insiden yang terjadi pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 bulan September dan Oktober.
"FIFA telah menerbitkan sanksi yang dijatuhkan oleh Komite Disiplinnya atas insiden yang terjadi pada bulan September dan Oktober 2024 selama kompetisi pendahuluan untuk Piala Dunia FIFA 26," bunyi pernyataan resmi FIFA dikutip dari laman resminya, Sabtu (9/11/2024).
Dalam dokumen yang dirilis 6 November 2024 tersebut, ada dua kesalahan dilakukan Timnas Indonesia saat berlaga di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kesalahan pertama terjadi saat Timnas Indonesia menjamu Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta pada 10 September 2024.
Berdasarkan dokumen yang tercantum di laman resmi FIFA, Timnas Indonesia melanggar FIFA Disciplinary Code (FDC) pasal 14.
FIFA pun memberikan hukuman berupa teguran kepada Timnas Indonesia.
Kemudian, Timnas Indonesia mendapat hukuman dari FIFA akibat kesalahan serupa, yakni telak kick off saat menghadapi China.
Pertandingan antara Timnas Indonesia melawan China berlangsung di Stadion Qingdao, 15 Oktober 2024.
Timnas Indonesia terbukti melanggar FIFA Disciplinary Code (FDC) pasal 14.
- AFC
Berbeda dengan laga kontra Australia, PSSI kali ini harus membayar denda sebesar 10.000 CHF atau Rp178 juta.
Berikut daftar sanksi yang dijatuhkan FIFA kepada Timnas Indonesia:
Laga: Timnas Indonesia Vs Australia
Waktu: 10 September 2024
Kesalahan: Kick-off Tertunda
Sanksi: Teguran
Pertandingan: China Vs Timnas Indonesia
Waktu: 15 Oktober 2024
Kesalahan: Kick-off Tertunda
Sanksi: Teguran dan Denda 10.000 CHF atau Rp178 juta
(fan)