Pemain Keturunan Indonesia, Jairo Riedewald.
Sumber :
  • Crystal Palace

Ada Jairo Riedewald hingga Robin van Persie, Media Jepang Tiba-tiba Bikin Starting XI Timnas Indonesia jika Diisi Full Pemain Keturunan Kelas Dunia

Rabu, 13 November 2024 - 15:37 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Media Jepang tiba-tiba membuat starting XI (eleven) atau kesebelasan Timnas Indonesia jika diisi full pemain keturunan kelas dunia seperti Jairo Riedewald hingga Robin van Persie.

Hal itu dilakukan media Negeri Sakura tak lepas karena negaranya, Timnas Jepang akan melawat ke markas Timnas Indonesia di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C.

Tim besutan Hajime Moriyasu itu akan berkunjung ke Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta untuk menantang Timnas Indonesia pada Jumat, 15 November 2024 pukul 19.00 WIB.

Timnas Jepang dan Timnas Indonesia.
Sumber :
  • Kolase Tim tvOnenews

 

Dalam artikel media Jepang, Qoly, menyoroti Indonesia bekas jajahan Belanda telah mengundang sejumlah pemain kelahiran Negeri Kincir Angin untuk bergabung ke tim nasionalnya.

Program naturalisasi pemain keturunan Indonesia tersebut dilakukan oleh PSSI secara masif dalam beberapa tahun terakhir untuk memperkuat skuad Garuda era kepelatihan Shin Tae-yong.

Jika ditilik ke belakang, sebelum kehadiran Kevin Diks hingga Jay Idzes di Timnas Indonesia, banyak pemain yang memiliki keturunan Indonesia di antara para legenda Belanda yang mewarnai sejarah.

Untuk itu, Qoly membuat starting XI (eleven) atau kesebelasan Timnas Indonesia yang diisi full pemain keturunan kelas dunia asal Belanda.

Berita Terkait :
1
2 3 4 5 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:05
03:21
01:02
02:18
02:08
06:37
Viral