Koreo Suporter di Laga Timnas Indonesia Vs Jepang.
Sumber :
  • tvOnenews.com - Ilham Giovani

Usai Timnas Indonesia Dicukur Jepang 0-4: Teriakan untuk Shin Tae-yong Mengguncang SUGBK, Menggema Juga Dunia Maya

Sabtu, 16 November 2024 - 06:54 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia harus tunduk kepada Jepang pada laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2026, Jumat (15/11/2024) malam kemarin.

Timnas Indonesia harus menerima kekalahan dengan skor 0-4.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong pun tidak bisa lepas dari sorotan karena hasil itu.

Mulai dari saat pertandingan berakhir, nama Shin Tae-yong terus-terusan disoraki oleh suporter Timnas Indonesia.

Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia
Sumber :
  • Kolase

 

Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) bergema akibat teriakan tersebut.

Tidak lama setelah SUGBK tutup gerbang, gantian media sosial yang ramai meneriaki Shin Tae-yong.

Merujuk platform X (dulu Twitter) tagar #STYOut langsung trending (viral).

Sudah terhimpun 2.015 ciutan yang menyinggung Shin Tae-yong lewat tagar tersebut. Jumlah ini terus bertambah sejalan dengan waktu.

Dari penelisiran daring, banyak netizen dan fans Timnas Indonesia yang mulai hilang kepercayaan terhadap sosok Shin Tae-yong, namun tidak sedikit juga yang membela.

Dari sisi yang membela, mereka menilai wajar Timnas Indonesia keok dari Jepang.

Hal itu lantaran Jepang sebagai raja Asia sepak bola.

Perbedaan kualitas juga dianggap maklum. Sebab Jepang ada di ranking 15 FIFA, sedangkan Timnas Indonesia 130.

Timnas Indonesia saat melawan Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Jumat (15/11).
Sumber :
  • tvOnenews.com/Julio Trisaputra

 

"Sekedar reminder aja buat yang bikin #STYOut, sebuah kehormatan bisa bertanding melawan tim hebat seperti Jepang. Semoga Indonesia bisa belajar banyak," tulis pemilik akun X @nuim.

"Lu kira gampang lawan Jepang, udah di titik ini aja udah bagus," tulis akun lainnya.

Namun, di kalangan yang lain, mereka membandingkan segala perombakan pemain yang terjadi pada tubuh Timnas Indonesia, namun masih harus merasakan digilas habis oleh Samurai Biru.

Berbeda dari media sosial yang perseteruannya memiliki dua kutup, sorakan dari suporter Timnas Indonesia di SUGBK lebih bernuansa positif.

SUporter berharap Shin Tae-yong, bersama Jay Idzes dkk dapat segera mengevaluasi diri untuk laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 selanjutnya agar mendapat poin maksimal.

Kalah 0-4

Tim tamu, Jepang berhasil mencuri poin penuh dari Timnas Indonesia.

Skor Timnas Indonesia vs Jepang berakhir dengan 0-4.

Dengan hasil itu, skuad asuhan Shin Tae-yong semakin terpuruk di dasar klasemen sementara grub C.

Sebaliknya, Jepang semakin kokoh di puncak.

Gol Timnas Jepang terjadi masing-masing pada menit ke-34. Gol bermula dari umpan Deci Kamada yang coba dihalau Justin Hubner. Sayangnya, bola malah bergulir ke arag gawang.

Gol kedua terjadi pada menit ke-39 dari sambaran Takumi Minamino.

Gol ketiga terjadi pada menit ke-48 oleh tendangan Hidemasa Morita.

Dan gol keempat terjadi pada menit ke-68, gol terakhir dicetak oleh Yukinari Sugawara. (vsf)

 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:33
02:48
01:14
02:16
09:33
02:39
Viral