- AFC
Ketika Timnas Indonesia Lagi Terpuruk Usai Kalah dari Jepang, Hanya Negara ASEAN Ini Saja Yang Mau Beri Semangat kepada Skuad STY, Sisanya...
tvOnenews.com - Kekalahan Timnas Indonesia atas Jepang di Kualifikasi Piala Dunia mengudang reaksi dari berbagai elemen penggemar sepak bola internasional.
Terbaru, sejumlah suporter dari negara-negara Asia Tenggara memberikan semangat kepada Timnas Indonesia yang terpukul usai dikalahkan Jepang.
Namun, ternyata hanya segelintir suporter Asia Tenggara saja yang memberikan dukungan kepada Timnas Indonesia untuk terus berjuang di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Sisanya, terdapat beberapa netizen dari negara-negara ASEAN yang memilih untuk menghujat hingga menertawai hasil minor Timnas Indonesia tersebut.
Sebagaimana diketahui, Timnas Indonesia baru saja kembali mendapat hasil minor sekembalinya dari perjalanan tandang melawan China.
Ketika itu, pasukan Shin Tae-yong kalah tipis 1-2 dalam lawatannya ke markas China. Sebelumnya, Timnas Indonesia hanya meraih hasil imbang di tiga laga awal.
Namun lagi-lagi, Timnas Indonesia tidak mampu berbuat banyak ketika dihadapkan dengan tim papan atas Asia. Baru-baru ini, Jepang menjadi batu sandungan skuad Garuda.
Dalam laga yang dihelat di Stadion GBK, Jumat malam (15/11/2024), dominasi Jepang terlihat saat mereka unggul dua gol di interval babak pertama.
Bukannya semakin membaik, Timnas Indonesia kembali kecolongan dua gol di babak kedua, sehingga pasukan Hajime Moriyasu sukses pertahankan keunggulan 4-0 atas tuan rumah.
Hasil itu membuat Timnas Indonesia semakin terpuruk di klasemen grup C. Sejauh ini, tim Merah Putih berada di posisi juru kunci dengan perolehan tiga poin dari lima laga.
Sebaliknya, Jepang hampir dipastikan lolos ke putaran final Piala Dunia seusai mengumpulkan 15 poin hasil dari empat kemenangan dan sekali imbang.
Kini, peluang Timnas Indonesia untuk finis di empat teratas kian berat. Mau tidak mau, pasukan STY tak boleh kalah dalam laga tersisa di grup C.
Kendati demikian, lawan-lawan yang bakal dihadapi Timnas Indonesia selanjutnya terbilang cukup berat, di antaranya Arab Saudi, Australia, Bahrain, China, dan Jepang.
Walaupun banyak pihak yang pesimistis, tapi sejumlah suporter Asia Tenggara di media sosial tetap percaya bahwa Timnas Indonesia bisa bangkit usai dikalahkan Jepang.
Dimulai dari warga Kamboja, Malaysia, hingga Vietnam, ketiga suporter negara tersebut kompak memberikan support untuk Timnas Indonesia di laga berikutnya.
“Kerja bagus Indonesia,” ucap suporter Kamboja, Rice.
“Selamat Indonesia, mari kita coba lagi. Jangan mudah menyerah walaupun kalah,” tukas suporter Malaysia Rusli Sham.
“Lupakan pertandingan melawan Jepang dan nantikan pertandingan melawan Arab Saudi. Semoga kalian mendapatkan poin di pertandingan berikutnya,” kata warganet Vietnam Vu Quyen.
- AFC
Sementara itu, suporter Thailand dan Filipina mengapresiasi aksi heroik Timnas Indonesia yang gagah berani mencoba untuk menghadang Jepang serta bawa nama baik ASEAN.
“Di ASEAN pun kita perlu bersaing, tapi di tingkat benua, kita harus bersama-sama mengharumkan nama ASEAN. Indonesia sudah melakukan yang terbaik,” papar fans Thailand Suksan Jachernram.
“Kalah menang adalah hal yang biasa dalam sebuah pertandingan. Saat ini, Indonesia benar-benar hebat dan berani bersaing melawan Jepang,” ujar suporter Filipina Moane Wurtzbach.
Dalam waktu dekat, Arab Saudi akan coba menghalangi ambisi Timnas Indonesia untuk meraih kemenangan pertama di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 pekan depan.
(han)