Wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf.
Sumber :
  • Instagram/@ahmedalkaf

Ahmed Al Kaf Tulis Kalimat Bersyukur usai Timnas Indonesia Dibuat Babak Belur oleh Jepang: Terima Kasih Banyak

Sabtu, 16 November 2024 - 13:50 WIB

Jakarta, tvOnenews.com -  Wasit asal Oman, Ahmed Al Kaf menuliskan kalimat bersyukur tak lama setelah Timnas Indonesia dibuat babak belur oleh Jepang.

Skuad Garuda harus menelan pil pahit saat menjamu Samurai Biru pada matchday kelima Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Main di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Jumat (15/11/2024) malam WIB, Timnas Indonesia dihajar Jepang dengan skor 0-4.

Empat bola tercipta ke gawang Timnas Indonesia via gol bunuh diri Justin Hubner (35'), Takumi Minamino (40'), Hidemasa Morita (49'), dan Yukinari Sugawara (69').

Para pemain Timnas Indonesia seusai laga melawan Jepang di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat (15/11).
Sumber :
  • Antara

 

Kekalahan telak dari Jepang membuat Timnas Indonesia masih tertahan di dasar klasemen Grup C dengan 3 poin, di atasnya ada Bahrain (5 angka).

Sementara Jepang kukuh di puncak klasemen dengan 13 poin, unggul 7 angka dari Australia, Arab Saudi, dan China yang masing-masing mengumpulkan 6 poin. 

Nantinya, dua tim teratas dari masing-masing grup lolos langsung ke Piala Dunia 2026, sedangkan peringkat ketiga dan keempat lolos ke tahap putaran keempat.

Tak lama setelah Timnas Indonesia takluk dari Jepang, wasit Ahmed Al Kaf tiba-tiba menuliskan kalimat tentang bersyukur di Instagram storiesnya.

Namun, belum diketahui apa maksud dan tujuan dari kalimat yang dibuat oleh wasit kontoversial berpaspor Oman tersebut.

"Tuhan, terima kasih banyak," tulis Ahmed Al Kaf di unggahan Instagram storiesnya, @ahmedalkaf, Sabtu (16/11/2024).

"Syukur: Tuhan adalah berkat dalam semua situasi Anda," katanya lagi.

Sebagai informasi, Ahmed Al Kaf menjadi sorotan usai memimpin laga Timnas Indonesia vs Bahrain di Bahrain National Stadium, Riffa, Kamis (10/10/2024) lalu.

Wasit Ahmed Al Kaf yang memimpin pertandingan Bahrain kontra Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Sumber :
  • AFC

 

Sejumlah keputusan kontroversial dari wasit berusia 41 tahun tersebut terjadi di matchday ketiga Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia itu.

Puncaknya, Ahmed Al Kaf melebihkan injury time babak kedua melewati batas yang diberikan wasit keempat yakni sebanyak enam menit.

Akibatnya, Bahrain mencetak gol penyeimbang lewat gol kedua Mohamed Marhoon di menit 90+9 yang membuat laga berakhir 2-2.

Padahal, jika Ahmed Al Kaf menutup laga sesuai tambahan waktu yang disepakati yakni hingga menit 90+6, Timnas Indonesia bisa menang 2-1 atas Bahrain.

Sebab hingga menit 90+6, Garuda masih memimpin via gol Ragnar Oratmangoen (45+3') dan Rafael Struick (74') selagi Bahrain mencetak satu gol lewat Mohamed Marhoon (15').

Keputusan Ahmed Al Kaf itu jelas merugikan Timnas Indonesia sehingga langsung dilaporkan oleh PSSI ke AFC dan FIFA terkait kepemimpinannya.

Kendati begitu, wasit berusia 41 tahun itu justru masih dipercaya AFC untuk memimpin laga Uni Emirat Arab (UEA) vs Kirgistan di matchday kelima Grup A, Kamis 14 November 2024.

Terlepas dari persoalan Ahmed Al Kaf, Timnas Indonesia kini harus bangkit saat melawan Arab Saudi laga keenam Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Selasa (19/11/2024) pukul 19.00 WIB.

Pasukan Garuda akan diuji oleh skuad Arab Saudi yang telah tiba di Bandara Soekarno Hatta Tangerang, Banten, Jumat (15/11/2024) malam WIB.

(yus)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:33
02:48
01:14
02:16
02:27
02:54
Viral