- AFC
Media Vietnam Doakan Timnas Indonesia Gagal Menang Lagi saat Lawan Arab Saudi di SUGBK agar Asa Lolos Piala Dunia 2026 Menipis
Selanjutnya, tim besutan Shin Tae-yong itu aka menjamu Arab Saudi di SUGBK pada Selasa (19/11/2024) pukul 19.00 WIB.
Skuad Garuda diperkirakan akan sangat sulit melawan Arab Saudi, tim yang baru saja meraih hasil imbang saat bersua Australia 0-0.
Dalam 13 pertemuan terakhir kedua tim, Arab Saudi telah meraih kemenangan 11 kali dan seri 2 kali melawan Timnas Indonesia.
Pada pertemuan terakhir di leg pertama, Indonesia berhasil menahan imbang Arab Saudi 1-1, namun keadaan bisa sangat berbeda pada leg kedua.
Tim Asia Barat itu menunjukkan peningkatan yang signifikan setelah memecat pelatih Roberto Mancini dan menunjuk Herve Renard untuk menggantikannya.
Berdasarkan peringkat saat ini, Arab Saudi masih berada di peringkat ketiga Grup C dengan enam poin, tertinggal tujuh angka dari Jepang selaku pemuncak.
Bagi Timnas Indonesia, jika tidak meraih kemenangan pada laga malam ini, tim asuhan Shin Tae-yong itu dipastikan masih tertahan di peringkat terakhir.