Tiga pemain Timnas Indonesia dicoret lawan Arab Saudi.
Sumber :
  • tvonenews.com/Wildan Mustofa

3 Pemain Timnas Indonesia yang Dicoret Shin Tae-yong untuk Laga Kontra Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Selasa, 19 November 2024 - 17:52 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Shin Tae-yong mencoret tiga pemain dari skuad Timnas Indonesia untuk laga melawan Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Skuad Garuda menjamu Arab Saudi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta pada Selasa (19/11/2024) malam ini WIB.

Tim asuhan Shin Tae-yong memerlukan tiga poin penuh setelah hanya meraih tiga poin dari lima laga di putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pada saat ini, Timnas Indonesia berada di posisi keenam klasemen sementara Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Namun, jarak dengan peringkat kedua hanyalah tiga poin. Kemenangan atas Arab Saudi akan membantu skuad Garuda meroket di klasemen sementara Grup C.

Menjelang laga ini, Shin Tae-yong terpaksa harus mencoret Kevin Diks yang mengalami cedera setelah debut bersama Timnas Indonesia pada laga melawan Jepang, Jumat (15/11/2024) lalu.

Omongan Jujur Kevin Diks Setelah Dicoret Timnas Indonesia Karena Cedera
Sumber :
  • 2024 Asian Football Confederation (AFC)

 

Diks sejatinya tampil apik pada partai debutnya, namun cederanya membuat bek FC Copenhagen tersebut ditarik keluar sebelum jeda turun minum.

Ketiadaan sang pemain berusia 28 tahun membuat performa Timnas Indonesia menurun dan akhirnya kandas dengan skor telak hingga 0-4.

Pada laga sebelumnya, Shin Tae-yong harus menyisihkan lima pemain, dengan Ivar Jenner menjalani skorsing akibat akumulasi kartu kuningnya.

Selain Jenner, dia mencoret Eliano Reijnders, Ramadhan Sananta, Egy Maulana Vikri, dan Yance Sayuri.

Eliano Reijnders
Sumber :
  • Instagram @eliano.r

 

Kini, dengan ketiadaan Diks, Eliano Reijnders masuk dalam skuad bersama dengan Ivar Jenner yang sudah selesai menjalani skorsing.

Dibandingkan dengan sebelumnya, hanya itu yang menjadi perubahan, karena Sananta, Egy, dan Yance kembali dicoret untuk pertandingan melawan Arab Saudi.

Namun, di starting line-up, Shin Tae-yong melakukan perubahan dengan memainkan Sandy Walsh sebagai starter, menggantikan Diks, selagi Nathan Tjoe-A-On didegradasi ke bangku cadangan untuk memberi tempat kepada Ivar Jenner.

Terakhir di lini serang, sang pelatih asal Korea Selatan mencadangkan Yakob Sayuri untuk memainkan Marselino Ferdinan sebagai starter. (rda)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
01:27
02:03
01:17
02:24
05:54
02:28
Viral