- tvOnenews.com - Julio Tri Saputra
Rating Pemain Timnas Indonesia Vs Arab Saudi pada Babak Pertama Laga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Marselino Ferdinan Terbaik?
Jakarta, tvOnenews.com - Timnas Indonesia untuk sementara unggul 1-0 atas Arab Saudi di babak pertama pada pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.
Pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Arab Saudi berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Selasa (19/11/2024).
Gol Timnas Indonesia ke gawang Arab Saudi dicetak Marselino Ferdinan pada menit ke-32, setelah menerima umpan mendatar Ragnar Oratmangoen.
Pada awal babak pertama, skuad Garuda langsung tampil menekan lewat serangan balik cepat yang mengandalkan kecepatan para pemain sayap.
Bahkan, Indonesia memiliki peluang emas pada awal laga lewat sontekan Marselino Ferdinan dan Rafael Struick. Namun, belum ada yang berujung gol.
Pasukan Shin Tae-yong akhirnya unggul pada menit ke-32, melalui skema serangan balik yang dibangun Ragnar Oratmangoen.
Penyerang berusia 26 tahun ini berhasil menusuk ke kotak penalti Green Falcons sebelum akhirnya melepaskan umpan tarik kepada Marselino Ferdinan.
Mendapat peluang terbuka tidak disia-siakan oleh pemain Oxford United ini. Dia sempat melakukan gerakan tipuan sebelum melapaskan tendangan ke sudut kiri gawang Arab Saudi.
- tvonenews.com/Wildan Mustofa
Skor 1-0 untuk keunggulan Timnas Indonesia pun bertahan hingga wasit meniup peluit panjang tanda babak pertama berakhir.
Di babak pertama, pemain dengan rating tertinggi jatuh kepada Marselino Ferdinan. Berdasarkan situs fotmob, dia mendapat nilai sebesar 7,6.
Penilaian tersebut masuk akal, karena Marselino Ferdinan sukses mencetak gol dan beberapa kali merepotkan lini pertahanan Arab Saudi.
Sementara pemain terbaik kedua dengan rating tertinggi di pertandingan tersebut diberikan kepada Ragnar Oratmangoen dan Rizky Ridho.
Ragnar Oratmangoen mendapat rating tinggi, karena berhasil memberikan assist. Sementara Rizky Ridho tampil bak tembok kukuh di lini pertahanan Garuda.
Berikut rating pemain Timnas Indonesia di pertandingan melawan Arab Saudi
Maarten Paes: 6,4
Sandy Walsh: 6,5
Rizky Ridho: 7,2
Jay Idzes: 6,5
Justin Hubner: 6,8
Calvin Verdonk: 7,1
Marselino Ferdinan: 7,6
Thom haye: 6,3
Ivar Jenner: 6,6
Ragnar Oratmangoen: 7,2
Rafael Struick: 6,4
(fan)