Penampilan Maarten Paes saat Timnas Indonesia Menghadapi Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Sumber :
  • tvOnenews.com/Julio Trisaputra

Netizen Heboh Lihat Reaksi FC Dallas Puji Maarten Paes usai Bantu Timnas Indonesia Kalahkan Arab Saudi

Selasa, 19 November 2024 - 22:55 WIB

Jakara, tvOnenews.com - Klub kasta teratas Liga Amerika Serikat, FC Dallas turut berikan ucapan selamat kepada Maarten Paes usai membantu Timnas Indonesia raih kemenangan di Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dalam laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Karno pada Selasa (19/11/2024) malam WIB tersebut, Maarten Paes tampil solid di bawah mistar gawang saat hadapi Arab Saudi.

Berstatus sebagai tuan rumah, Timnas Indonesia sukses raih poin penuh dengan mengalahkan Arab Saudi dua gol tanpa balas.

Dua gol tim Garuda pada pertandingan ini  dicetak oleh Marselino Ferdinan pada menit ke-32' dan 57'.

Kemenangan atas The Green Falcon membuat Indonesia memutus hasil minor dari lima pertandingan terakhir yang belum pernah sekalipun meraih kemenangan.

Selain itu, kemenangan atas tim asuhan Herve Renard ini sekaligus menjadi kemenangan perdana Indonesia saat bersua Arab Saudi dalam 15 pertemuan terakhir usai hanya meraih empat hasil seri dan 11 kali menelan kekalahan.

Berita Terkait :
1
2 3 4 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
04:32
01:23
03:07
02:33
04:17
02:13
Viral