- tvOnenews.com - Julio Tri Saputra
Kini Makin Mengerikan dan Disorot Dunia, Legenda Malaysia Bicara Jujur Soal Timnas Indonesia: Harimau Malaya Harus Meniru...
Liga Indonesia, dengan 18 tim di divisi utama (Liga 1), memberikan banyak peluang bagi pemain muda untuk berkembang dan bermain di level tertinggi.
Sementara itu, Malaysia hanya memiliki 14 klub dengan 13 di antaranya berada di Liga Super Malaysia, yang menurut Safee menghambat potensi pemain muda.
"Ketika saya bermain di Indonesia, mereka punya banyak pemain berbakat. Jumlah klub profesionalnya juga banyak," tuturnya.
"Di liga, mereka punya banyak tim di divisi teratas (Liga 1), tepatnya 18 tim, lalu ada divisi lain yang punya 20-28 tim," lanjut Safee.
Mantan kapten timnas Malaysia ini juga menekankan pentingnya memperbanyak jumlah klub di liga domestik untuk meningkatkan kualitas sepak bola Malaysia.
"Kami membutuhkan lebih banyak klub, liga kami harus lebih kompetitif, termasuk divisi lainnya, kami membutuhkan lebih banyak tim," pungkasnya.
Melihat perkembangan pesat sepak bola Indonesia, tak salah jika sekarang dunia mulai memperhatikan dan mewaspadai Timnas Indonesia yang terus menunjukkan taji di berbagai kompetisi internasional.