Peyerang Timnas Indonesia, Ragnar Oratmangoen.
Sumber :
  • AFC

Kabar Timnas Indonesia Abroad: Usai Libas Arab Saudi, Ragnar Oratmangoen Kembali Beraksi ketika Shayne Pattynama hingga Ivar Jenner Menghilang 

Sabtu, 23 November 2024 - 08:30 WIB

Setelah menjalani dua laga tersebut, para pemain abroad maupun dalam negeri Timnas Indonesia telah kembali ke klubnya masing-masing.

Bahkan, ada pemain abroad Timnas Indonesia yakni Ragnar Oratmangoen yang langsung beraksi bersama klubnya, FCV Dender.

Striker berjuluk Wak Haji itu dimainkan saat FCV Dender menahan imbang Royal Antwerp 1-1 pada pekan 15 Liga Belgia 2024-2025, Sabtu (23/11/2024) dini hari WIB.

Namun, Ragnar Oratmangoen harus memulai laga tersebut dari bangku cadangan setelah dimasukkan di menit ke-76 untuk menggantikan Mohamed Berte.

Klub Ragnar Oratmangoen itu sempat unggul usai mencetak gol lewat aksi Karol Fila. Sayang, gawang Dender kebobolan oleh gol Gyrano Kerk.

Hasil imbang itu membuat FCV Dender menempati peringkat 10 dengan 18 angka, sementara Antwerp melesat ke peringkat dua dengan 27 poin.

Ketika Ragnar Oratmangoen kembali menunjukkan kualitasnya, pemain keturunan Indonesia, Jairo Riedewald tidak dibawa di laga ini.

Berita Terkait :
1
2
3 Selanjutnya
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral