Pemain Timnas Indonesia, Marselino Ferdinan.
Sumber :
  • tvOnenews.com - Julio Tri Saputra

Bukan Marselino Ferdinan, Pengamat Bola Asal Jepang Ini Tertarik dengan Permainan Salah Satu Pemain Timnas Indonesia di Laga Kontra Arab Saudi

Sabtu, 23 November 2024 - 15:53 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Pengamat sepak bola asal Jepang mengungkapkan ada satu pemain Timnas Indonesia yang menarik perhatiannya di laga kontra Arab Saudi.

Timnas Indonesia berhasil merebut kemenangan dari Arab Saudi dengan skor 2-0 pada pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pertandingan antara Timnas Indonesia melawan Arab Saudi berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (19/11/2024).

Pada laga tersebut, Marselino Ferdinan muncul sebagai bintang lapangan karena mampu menciptakan dua gol untuk membawa Garuda memetik tiga angka.

Marselino Ferdinan pun dinobatkan sebagai Man of The Match pada pertandingan tersebut.

Meski pujian diarahkan kepada gelandang Oxford United itu, pengamat sepak bola asal Jepang, Ryo Nakagawara justru menyebut ada bintang lain yang menonjol.

Sosok tersebut adalah Rizky Ridho, yang tampil luar biasa di lini pertahanan Timnas Indonesia.

"Menonton ulang Indonesia vs. Arab Saudi kemarin. Rizky Ridho di sisi lain, pemain bagus," tulis Ryo dikutip dari akun X-nya pada Sabtu (23/11/2024).

Sementara itu, Ryo pun membahas soal penampilan Justin Hubner di pertandingan tersebut.

Ryo mengatakan, pemain kelahiran Den Bosch, Belanda itu sangat beruntung karena tidak terkena kartu merah di pelanggaran pertama.

Justin Hubner mendapat kartu kuning pertamanya pada menit ke-24 setelah dianggap melakukan pelanggaran, karena menendang kepala pemain Jepang.

Wasit pun sempat mengecek VAR untuk pelanggaran yang dilakukan Justin Hubner, karena berpotensi mendapatkan kartu merah.

Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes, Justin Hubner, dan Rizky Ridho
Sumber :
  • X @timnasindonesia

 

Akan tetapi, wasit memutuskan untuk memberikan kartu kuning kepada Justin Hubner sehingga bisa kembali bermain.

"Justin Hubner benar-benar beruntung karena tidak dikeluarkan lebih awal dari yang seharusnya," ujar Ryo Nakagawara dikutip dari akun X-nya, Sabtu (23/11/2024).

Menurut Ryo, salah satu alasan Cerezo Osaka untuk melepaskan Justin Hubner lebih cepat karena permainannya yang terlalu agresif.

Saat membela Cerezo Osaka, dia sempat mendapatkan kartu merah ketika bermain menghadapi FC Ryukyu di Piala Liga Jepang.

"Dia selalu terlalu agresif, mungkin itulah sebabnya dia tidak bisa mendapatkan bermain untuk Cerezo," katanya. (fan)


 

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
02:37
03:27
15:26
14:16
02:25
03:14
Viral