- PSSI
FIFA Senang Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia 2026? Faktanya Usai Anak Asuh Shin Tae-yong Ukir Sejarah di Kualifikasi Piala Dunia 2026, FIFA Memposting Gairah...
Bahkan, kontrak hak siar sepak bola di Indonesia mencapai Rp4,9 triliun per musim, melampaui negara seperti Turki dan Arab Saudi.
Jajak pendapat IPSOS pada 2022 juga menunjukkan bahwa 69% penduduk dewasa Indonesia sangat antusias terhadap sepak bola, lebih tinggi dibandingkan negara-negara besar seperti Brasil, Italia, atau Inggris.
Fakta ini menjadikan Indonesia pasar strategis bagi FIFA, meskipun prestasi sepak bola nasional belum maksimal.
Melansir dari Antara, saat Timnas Indonesia mengalahkan Arab Saudi di babak Kualifikasi Piala Dunia 2026, euforia masyarakat kembali memuncak.
Momentum ini menarik perhatian FIFA, yang beberapa kali membagikan momen atraktif dari atmosfer sepak bola Indonesia melalui media sosial resminya.
Indonesia Jadi Sasaran Proyek Global FIFA?
Antusiasme masyarakat terhadap Piala Dunia tercermin dari tingginya penonton, meskipun Indonesia belum pernah lolos ke turnamen utama ini.