Kiper Timnas Indonesia.
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Fakhri Hermansyah/nym

Ungkapan Jujur Pelatih Kiper Timnas Indonesia Soal Kualitas Penjaga Gawang Tim Liga 1: Sering Bengong dan Suka Show Off!

Rabu, 27 November 2024 - 19:00 WIB

Jakarta,tvOnenews.com - Pelatih Timnas Indonesia, Kim Bong-soo mengungkapkan kelemahan penjaga gawang yang ada di Tim U-20 dan Liga 1.

Kim Bong-soo yang merupakan tangan kanan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia ini menyoroti soal fokus dan konsentrasi.

"Saya sering menonton pertandingan Timnas Indonesia U-20 dan Liga Profesional (Liga 1) di sini," ujar Kim Bong-soo dikutip dari channel YouTube Timnas Indonesia, Rabu (27/11/2024).

Pria asal Korea Selatan ini mengatakan, kiper-kiper yang ada di Indonesia sering terlambat merespons jika lawan memberikan umpan silang.

"Saya sering melihat kiper yang terlambat merespons umpan silang di mana hal itu yang sering menyebabkan terjadinya gol di pertandingan," katanya.

Menurut Kim Bong-soo, banyak kiper yang khususnya masih muda sering tidak bereaksi sehingga gawangnya mudah dijebol lawan.

"Kiper muda sering kali bengong karena pengaruh penonton, hal itu terjadi karena mereka kurang fokus," katanya.

Kim Bong-soo menambahkan, seorang penjaga gawang harus memiliki fokus dan konsentrasi yang sangat tinggi sepanjang pertandingan.

Pelatih Kiper Timnas Indonesia, Kim Bong-soo
Sumber :
  • Tangkapan Layar YouTube Timnas Indonesia

 

Sekali saja lengah, lanjut dia, lawan bisa memanfaatkannya dan berbuah menjadi gol.

"Sebagai kiper, mereka harus bermain aman dari belakang untuk menjaga stabilitas tim," katanya.

Selain itu, dia melihat banyak penjaga gawang yang show off atau menonjolkan diri ketika sedang bertanding.

Hal ini menurut dia membuat seorang kiper bisa melakukan kesalahan, terutama saat membangun serangan.

"Beberapa dari mereka terlalu ingin menonjolkan diri, yang seringkali menyebabkan kesalahan besar saat membangun serangan," katanya.

Kim Bong-soo berpesan kepada pelatih-pelatih kiper di daerah dan klub untuk memperhatikan dua hal penting tersebut.

"Saya rasa pelatih di daerah perlu memperhatikan aspek ini. Saya rasa itu yang bisa saya sampaikan," katanya. (fan)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
13:42
13:57
09:23
08:45
04:17
03:41
Viral